7 Soundtrack AADC Yang Bikin Kamu Nostalgia Keras!

Penulis: Natanael Sepaya

Diperbarui: Diterbitkan:

7 Soundtrack AADC Yang Bikin Kamu Nostalgia Keras!
Melly Goeslaw ©KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Film yang tayang perdana pada hari Kamis, 7 Februari 2002 silam ini menjadi salah satu film tanah air yang paling hits. Mengisahkan kisah cinta remaja ini berhasil menginspirasi banyak anak muda pada masanya.


Tidak hanya film, tapi scoring dari Melly Goeslaw yang hampir mendominasi seluruh jajaran track kali ini benar-benar nggak mati sampai sekarang. Dengan bantuan sang suami, Anto Hoed, Melly Goeslaw semakin dikenal sebagai ratu soundtrack.


Berikut ini ada tujuh lagu yang menjadi soundtrack film ADA APA DENGAN CINTA. Sudah siap untuk bernostalgia keras? Yuk kita simak satu-satu.

1. Melly Goeslaw - Ku Bahagia

Lagu yang keluar pada tahun 2002 ini sukses menjadi lagu wajib generasi AADC pada masanya. Bersama Anto Hoed, track Ku Bahagia menjadi salah satu soundtrack utama pada film ini.

Selain sukses besar merebut perhatian banyak anak muda di tanah air, Ku Bahagia juga merambah hingga ke negeri Jiran. Inilah awal mula Melly Goeslaw mendapat julukan si ratu soundtrack.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Melly Goeslaw ft. Anto Hoed - Suara Hati Seorang Kekasih

Lagu yang dibawakan dengan tempo lambat ini sanggup membawa suasana galau seketika. Semakin menjadi klimaks ketika lagu ini mengiringi momen-momen indah Rangga dan Cinta di film AADC.

Kalau melihat liriknya, lagu ini seakan menjadi bukti tulusnya cinta seseorang terhadap sang kekasih. Nggak percaya? Coba kalian lihat videonya di bawah, lalu kalian tonton kembali film AADC.

3. Melly Goeslaw - Dimana Malumu

Lagu yang satu ini mungkin kurang akrab dalam film tersebut. Tapi, untuk kamu para cewek, wajib hukumnya untuk kamu tahu lagu Dimana Malumu.

Dengan lirik yang jujur dan tegas, lagu yang satu ini cukup membawa kita ke awal tahun 2000. Dengan beat yang cukup ringan dan distorsi gitar yang cukup crunch, lagu ini asyik banget buat kamu pakai menolak cowok yang bisanya cuma minta traktir melulu

4. Ada Apa Dengan Cinta

Duet bersama Erick Benzi, musisi kelahiran Marseille, Perancis, ini menjadi lagu paling klimaks pada film AADC. Lagu yang ditulis oleh Melly ini sanggup dinyanyikan dengan apik oleh Erick pada bagian reff.

Dengan instrumen yang simpel, lagu ini memang menekankan pada lirik dan nada vokal yang ada. Ketika kamu melihat bagian konflik pada film ini, lagu Ada Apa Dengan Cinta terasa padu dengan adegan di film AADC.

5. Melly Goeslaw ft. Anto Hoed - Bimbang

Kamu masih ragu dengan kepastian perasaan kamu sama calon gebetan? Nah, berarti lagu ini pas banget untuk mengiringi situasi kamu. Dengan lirik dan permainan gitar dari sang suami, suara Melly terasa sangat harmonis dengan musik di lagu ini.

Tanpa terlalu berbasa-basi, Melly memberikan gambaran jelas bagaimana seseorang berada di pilihan yang sulit. Kalau kamu masih ragu dengan gebetan kamu, jangan ragu dengar Bimbang.

6. Anda - Tentang Seseorang

Setelah Bimbang, lagu ini sepertinya bisa menambah kegalauan kamu. Lagu yang dinyanyikan Anda ini cukup mengena di hati.

Lirik lagu ini ditulis oleh Melly dan diaransemen bersama sang suami, Anto Hoed. Tidak terlalu cepat, tempo medium pada lagu ini bisa menemani hari-hari sepi kamu.

7. Melly Goeslaw ft. Anto Hoed - Denting

Kalau sekarang kamu cuma tahu Endah N Resha, Melly Goeslaw dan Anto Hoed sudah lebih dulu mengawali duet suami-istri pada album yang menjadi soundtrack film AADC ini.

Sesuai judul lagunya, denting gitar milik Anto Hoed benar-benar larut dengan vokal Melly Goeslaw di lagu Denting ini. Agak puitis, tapi lagu ini nggak terlalu lebay untuk kamu masukkan dalam playlist kamu.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending