Diperbarui: Diterbitkan:
Terima kasih untuk ajang pencarian bakat X Factor. Lewat acara yang dibesarkan oleh Simon Cowell tersebut, banyak talenta muda yang memiliki kesempatan untuk sukses di dunia musik. Wajah baru dan segar pun kini bermunculan.
KapanLagi.com telah mengumpulkan tujuh band fresh, yang bisa saja menuai sukses seperti One Direction. Mau tahu siapa saja mereka? It's fresh from the oven, let's check them out.
Facebook.com/5SecondsofSummer
5 Seconds of Summer langsung melejit ketika mereka jadi pembuka tur One Direction, Take Me Home. Luke Hemmings, Michael Clifford, Calum Hood, dan Ashton Irwin ini berasal dari Australia dan siap menaklukan dunia lewat pesona muda mereka.
Yang membedakan dengan One Direction, 5 Seconds of Summer berformat band. Saat ditanya aliran musik, band ini pun dengan tegas menjawab jika mereka adalah band pop punk, yang biasa mendengarkan lagu-lagu dari Blink 182 dan Green Day.
Meski begitu, 5 Seconds of Summer memiliki kans besar untuk merebut hati para directioners. Pasalnya, mereka memiliki hubungan yang dekat dengan para personel One Direction. Tidak jarang, Liam Payne dan Louis Tomlinson sering mempromosikan karya dari 5 Seconds of Summer. Hasilnya? Single Heatbreak Girl telah ditonton sepuluh juta pasang mata di Youtube.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Facebook.com/unionj
Union J, nama ini pasti sudah tidak asing lagi. Ya, boyband yang finish di urutan ke-empat X-Factor Inggris Raya ini sering dihubungkan dengan kesuksesan One Direction. Baginya, kesuksesan seperti One Direction hanyalah masalah waktu.
"Orang-orang berpikiran kami akan jadi One Direction selanjutnya karena kami adalah sebuah boyband yang berasal dari ajang yang sama. Namun, mereka (One Direction) tidak seterkenal sekarang sebelum melewati setahun setengah pertama di karir musiknya," tambah boyband ini.
Buktinya, Union J mulai menyita perhatian melalui single pertama mereka Carry You. Sejak dirilis pada tahun 2013 lalu, video klip single tersebut telah disaksikan lebih dari 7 juta kali di Youtube.
Advertisement
Facebook.com/beforeyourxit
Connor McDonough, Braiden Wood dan Thomas Silvers adalah anak-anak muda asal Florida yang tergabung dalam band Before You Exit. Selain memiliki wajah yang segar, Before You Exit juga punya lagu-lagu cathy yang patut disimak.
Debut single mereka yang berjudul I Like That telah meraih 1.3 juta view di Youtube. Oleh karena itu, trio ini pun mulai rajin dilirik untuk jadi opening act band dan artist besar, sebut saja All Time Low, Cody Simpson, Olly Murs dan Allstar Weekend.
Untuk perkenalan, simak musik seru mereka di sini.
Facebook.com/Emblem3
Tersisih dari X Factor bukanlah akhir dari segalanya, buktinya adalah Emblem3. Trio cowok cute yang beranggotakan Wesley Stromberg, Keaton Stromberg, dan Drew Chadwick ini pun mulai meniti karir mereka di dunia musik dengan menelurkan beberapa hits yang keren.
Emblem3 yang enggan dilabeli boyband ini memiliki single oke berjudul Chloe dan 3000 Miles. Kedua single tersebut berhasil membuat Demi Lovato bangga, yang ikut membidani kelahiran Emblem3 di X Factor Amerika.
"Sangat bangga sekali dengan @EmblemThree. Chloe single terbaru mereka luar biasa!!!!" tulis Demi di akun Twitter-nya.
Kira-kira, mereka bisa enggak ya membuntuti kesuksesan One Direction? Cek dulu lagu mereka di sini.
Facebook.com/Midnight Red
Midgnigt Red beranggotakan lima personel yang memiliki tampang yang oke. Di antaranya adalah Colton Rudloff, Anthony Ladao, Thomas Augusto, Eric Secharia dan Joey Diggs yang siap merebut hati para gadis remaja.
Meski baru terbentuk pada tahun 2009, tapi mereka telah mendapat kepercayaan untuk membuka tur New Kids On The Block dan Backstreet Boys, dua nama boyband paling legendaris. Serunya, pada tahun ini Midnight Red akan membuka tur dari Austin Mahone.
Midnight Red sendiri telah mencuri perhatian dengan single Take Me Home, yang telah disaksikan 3,9 juta viewers lebih. Bagaimana musiknya? Yuk langsung cek di sini.
Facebook.com/R5
Enggak rugi kok untuk mulai jadi fans dari R5. Pasalnya, tidak cuma keren, band dengan pemanis seorang gadis bernama Rydell Lynch ini punya bakat musik yang oke banget.
Band yang mengaku terinspirasi dari Maroon 5, The 1975, dan The Script ini telah memiliki 1 debut album penuh berjudul LOUDER. Album yang dirilis oleh Holywood Records tersebut memuat single yang melejitkan nama R5, yaitu Pass Me By, Loud dan I (Can't) Forget About You.
Selain itu, jangan heran jika melihat Ross Lynch, Riker Lynch, Rocky Lynch, Rydell Lynch dan Ellington Ratliff agak familiar. Soalnya, dua personel R5 adalah bintang televisi remaja. Selain sibuk dengan R5, Ross Lynch adalah bintang utama di serial Disney berjudul Austin & Ally, sedangkan Riker Lynch berakting di serial musikal Glee.
Facebook.com/TheVamps
Pasti sudah banyak yang menunggu nama The Vamps. Yup, band yang terbentuk pada tahun 2012 ini memang sering dikaitkan dengan kepopuleran One Direction. Tidak jarang mereka sering dianggap meniru penampilan Harry Styles, Liam Payne, Niall Horan, Zayn Malik dan Louis Tomlinson.
"Aku pikir musik kami jauh berbeda. Formasi kami benar-benar 'band', ada gitar, drum, bass, dan vokal. Masalah rambut, ya, mungkin memang ada beberapa kemiripan," tutur Bradley Simpson, salah satu personel The Vamps seperti dikutip dari Press Party.
Terlepas dari itu, Bradley Simpson, James McVey, Connor Ball dan Tristan Evans pun makin siap untuk terkenal lewat musik mereka yang seru dan fresh. Video klip Can We Dance berhasil ditonton 13 juta kali di Youtube. Satu bukti awal, jika The Vamps memang layak bersaing dengan One Direction.
Nah, dari 7 band atau boyband yang sudah disebutkan, kira-kira siapa yang pantas kalahkan popularitas One Direction?
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/trn)
Advertisement