Walaupun di dunia ini populasi perempuan lebih banyak daripada laki-laki, kiranya jika bicara banyak atau tidaknya bassist perempuan di dunia mungkin 'sedikit' akan menjadi jawabannya. Memang instrumen bass cukup jarang dimainkan oleh perempuan.
Namun jangan dianggap remeh, bassist-bassist perempuan dalam daftar ini punya catatan yang tak bisa dianggap remeh lho. Siapa aja? Langsung kita cek bareng yuk!
Nama Suzi Quatro dikenal luas sebagai bassist wanita pertama yang menjadi bintang rock mainstream. Ia mengawali karir dengan bandnya yang bernama Pleasure Seekers yang kemudian berganti nama menjadi Cradle. Banyak musisi wanita yang mendengarkan karya-karyanya, salah satunya adalah Tina Weymouth (Talking Heads) yang terinspirasi untuk belajar bass karenanya.