Industri entertainment Hollywood memang memiliki banyak peluang yang cukup menjanjikan bagi para pelakunya. Bahkan tak sedikit dari para selebriti Hollywood ini yang tertarik mencoba peruntungannya di dunia tarik suara.
Hanya saja, bukan berarti popularitas dan nama besar bisa menjamin langkah para selebriti Hollywood tersebut bisa bertahan atau bahkan bersaing demi meraih sukses di musik. Seperti dilansir dari The Richest di mana 10 selebriti Hollywood ini justru tidak maksimal saat mencoba ranah musik sebagai pilihan karir keduanya.
Siapa saja mereka? Yuk langsung intip di sini sama-sama.
Eddie Murphy memang seorang sosok komedian tersohor, tapi single Party All The Time yang pernah dirilisnya di tahun 1985 mendapat cap sebagai salah satu lagu terburuk sepanjang masa.