Ini 8 Soundtrack Film Indonesia Paling Legendaris, Bikin Baper!

Selain memasang deretan aktor dan aktris berbakat, plot cerita yang menarik, dan produksi yang tak tanggung-tanggung, sebuah film tak lepas dari soundtrack. Bisa dibilang soundtrack adalah nyawa dari film itu sendiri. Tak jarang bila soundtrack sama populernya atau bahkan lebih populer dari film yang dimaksud.

Ada beberapa soundtrack legendaris yang tak lekang oleh waktu dan senantiasa membuat penonton mengingat sepotong adegan paling menyentuh dari sebuah film. Apalagi sebagian besar soundtrack film Indonesia diciptakan oleh musisi hebat negeri ini. Well, soundtrack dari film mana saja yang legendaris, tak bosan didengarkan, dan senantiasa membuat seseorang jadi melankolis? KapanLagi.com® telah merangkumnya untukmu.

Senin, 27 Maret 2017 05:22

Lagu satu ini diciptakan oleh Eros Djarot dan dinyanyikan oleh Chrisye dan Berlian Hutauruk. Badai Pasti Berlalu merupakan salah satu soundtrack paling legendaris dan sempat diaransemen ulang pada tahun 1999. Hingga saat ini lagu ini masih merdu untuk didengarkan.


Hak Cipta: © Wikipedia
1/8