Gemakan VISI di Media Sosial, Potret Sederet Musisi Papan Atas Rayakan Buka Bersama di Rumah Ariel NOAH

Belakangan ini sejumlah musisi tanah air mengunggah postingan bertuliskan VISI dengan logo bintang di atasnya. Hal ini tentu menarik perhatian publik karena tidak adanya caption sebagai penjelas dari postingan tersebut. Publik menduga hal ini ada kaitannya dengan permasalahan Agnez Mo dan Ari Bias terkait pelanggaran hak cipta setelah menyanyikan lagu BILANG SAJA tanpa izin kepada Ari Bias.

Sejumlah musisi tersebut diantaranya, BCL, Rossa, Dewi Gita, Armand Maulana, Yuni Shara, Andien, Ruth Sahanaya, Tantri Kotak, Bernadya, Nadin Amizah, Titi DJ, Ghea  Indrawari, Baskara, Nino RAN, Rayi RAN, Vidi Aldiano, Kunto Aji, Gamaliel, Mario Ginanjar, David Bayu, Judika, Ariel NOAH, Hedi Yunus, dan Afgan. Diketahui, para musisi ini mendeklarasikan VISI atau Vibrasi Suara Indonesia dengan tujuan untuk bersatu, berserikat, dan berdaya untuk kemajuan seluruh elemen ekosistem musik Indonesia. Penasaran seperti apa potret keseruan mereka? Yuk simak di bawah ini...

Rabu, 12 Maret 2025 15:40

Tak hanya musisi senior, Bernadya juga turut hadir dan mendukung.


Hak Cipta: (credit: instagram.com/dewigita01)
6/8