Rossa, akan kembali menyapa penggemarnya melalui konser megah bertajuk HERE I AM di Indonesia Arena, Jakarta, pada 23 Mei 2025. Konser ini menjadi penanda perjalanan karirnya yang hampir tiga dekade, setelah sukses menggelar tur di tiga negara selama dua tahun terakhir.
“Judul konser Here I Am aku pilih sebagai penanda, aku sebagai seorang Rossa secara pribadi sekaligus sebagai pekerja seni. Secara pribadi, aku ingin mengajak setiap orang yang mendengarkan lagu-lagu aku untuk menerima keadaan diri tanpa rasa rendah diri, menghargai dan mencintai diri sendiri. Dan sebagai penyanyi, ini menjadi penanda karir aku dengan berbagai hits, album, penghargaan, dan konser-konser yang telah aku gelar selama berkarir,” ujar Rossa dalam konferensi pers di kawasan Semanggi, Jakarta Selatan, Rabu (5/3/2025). Berikut selengkapnya.
Ketika ditanya tentang makna konser ini, Rossa menjelaskan bahwa "HERE I AM" adalah refleksi dari perjalanan panjang yang penuh suka dan duka. “Sebenernya saat ini kita semua lagi pada bilang ‘aduh kena mental nih,’ itu kayak kena pressure dari orang-orang yang nggak puas sama kita. Tapi di sini aku mau bilang ke orang-orang harus bangga karena kita panjang loh menjalani hidup ini. Kita harus bangga walaupun ada kegagalan, ada keberhasilan, kita nggak pernah berhenti, dan ya, here I am. Inilah aku, yang mungkin masih banyak kekurangan dan ada kelebihannya, mungkin ya ini aku," ujar Rossa dengan tulus.