Zigaz Tolak Job On-Air Saat Lebaran

Zigaz Tolak Job On-Air Saat Lebaran Zigaz

Kapanlagi.com - Ramadhan memang bulan yang penuh berkah, terutama bagi para pelaku hiburan tanah air. Namun bagi Zigaz, setiap job yang datang di bulan Ramadhan tak selalu mereka terima. Pasalnya, mereka sengaja membatasi job yang mereka lakoni, agar bisa menjalankan ibadah puasa dengan lebih baik.

"Puasa ini kebanyakan on air-nya direm, sedikit meluangkan waktu untuk menjalani ibadah aja," ujar Zian sang vokalis, saat ditemui di Studio Dahsyat RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, beberapa waktu lalu.

Zian menambahkan, hal itu dilakukan agar mereka punya lebih banyak waktu untuk bisa bersama keluarga di bulan ramadhan dan juga lebaran. Senada dengan Zian, Rendy, sang gitaris, menandaskan bahwa walau mereka menolak tampil saat lebaran, mereka tak khawatir bakal sepi job.

"Rejeki nggak ke mana. Ada tawaran sih, tapi kita ambil asal nggak pas lebaran. Tadinya ada tawaran lagi pas lebaran, tapi kita pengen sama keluarga. 5 hari setelah lebaran paling baru ambil job," tandasnya.

Selain lebih meningkatkan ibadah di bulan Ramadhan, Zigaz ternyata juga makin rajin berolahraga, yakni dengan bermain futsal. "Kita sering main futsal, bahkan pas bulan puasa makin sering. Tapi setelah tarawih, biasanya jam 10 jam 11 malem," pungkas Zian.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/hen/bun)

Rekomendasi
Trending