XO IX: Penampilan Konser Big Bang Luar Biasa!
XO IX foto: Muhammad Rasyad
Kapanlagi.com - Penampilan perdana boyband asal Korea, Big BangĀ di Indonesia memang telah berhasil memukau ribuan VIP, sebutan bagi fans boyband ini, tak terkecuali XO IX. Boyband lokal ini mengaku sangat kagum dengan penampilan Big Bang.
Menurut XO IX, penampilan G-Dragon, Taeyang, T.O.P, Daesung, dan SeungriĀ sangat maksimal. Mereka begitu menguasai panggung yang sangat luas.
"Mereka telah berhasil memaksimalkan konsep panggung yang ada. Baru pertama kali di konser, ada yang naik sepeda," ucap IrasĀ di MEIS, Ancol, Jakarta Utara, Jumat (12/10) malam.
Ditambahkan oleh personil lainnya, bahwa persembahan hari pertama Big BangĀ di Jakarta ini sangat luar biasa. Dengan kualitas vokal maupun tarian khas Big Bang.
Advertisement
"Luar biasa banget. Koreonya bagus, pokoknya semua stage act bagus, keren," tambah Nicky.
XO IXĀ yang sekarang digawangi oleh Nicky, Iras, Agoy, Lee, Kimi, Alwin, dan HendraĀ pun merasa dipuaskan. Mereka yakin penampilanĀ Big BangĀ di hari kedua pada 13 Oktober nanti akan sama bagusnya.
"Yakin besok sama atau lebih keren lagi. Puas banget nontonĀ Big BangĀ hari ini pokoknya," tandas mereka yang memfavoritkan lagu Fantastic Baby.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/ato/aia)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
