'WILDFLOWER' Paduan Unik dari Sheryl Crow
Kapanlagi.com - Matang tak berarti tak produktif, sebuah falsafah yang diamini penyanyi country Sheryl Crow. Usia kekasih pembalap dunia Lance Armstrong ini telah menginjak 43 tahun namun bukan berarti karirnya jalan ditempat. Crow mengaku dengan usia matangnya ini dirinya menjadi semakin mudah dan bisa berbuat apa saja tanpa ada yang berani membatasi, sebuah hal yang dialurkannya dalam album barunya WILDFLOWER yang bakal dirilis 27 September.
Penyanyi yang pernah tenar dengan tembangnya ‘If It Makes U Happy’ ini mengatakan WILDFLOWER merupakan hasil renungannya dalam tiga tahun terakhir, termasuk masa-masa "pengasingan" di Spanyol
Sebetulnya Crow berencana merilis dua album tahun ini, satu album art, satu lagi pop, namun dengan bebagai pertimbangan Crow akhirnya memutuskan menggabungkan dua aliran tersebut dalam satu album, dan hadirlah WILDFLOWER dengan nuansa baru yang lebih greget.
"Usia 40 tak membuatku menjadi lebih tua, aku merasa semakin mudah menjadi artis, aku tak perlu bersaing dengan musisi muda, aku juga merasa tak lagi dituntut membuat lagu yang lebih nge-beat," ujar pemilik tembang IF IT MAKES YOU HAPPY ini antusias.
Advertisement
WILDFLOWER adalah album art, tapi aku sempat berpikir jika aku merilisnya dalam satu album, aku khawatir lagu-lagu popku justru diremehkan," tambah penyanyi yang pernah menyabet Grammy Awards kategori Best Female Pop Vocal Performance untuk singlenya ALL I WANNA DO.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(rtr/rit)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
