Diterbitkan:
"Saat ini saya sedang mulai menulis, tapi membutuhkan proses yang panjang antara membuat lagu dan mengetahui apakah lagu tersebut akan mempunyai sound seperti yang ingin saya tampilkan," kata Thomas. "Saya pikir saya tidak akan mengetahuinya sampai saya dan produser Matt Serletic, masuk ke studio dan melakukan sesuatu yang baru," lanjutnya.
Apa tanggapan personel Matchbox Twenty lainnya? Menurut Thomas, tidak ada masalah dengan hal itu. Karena setiap personel bebas membuat proyek solo. Dan, ini sudah merupakan obsesinya.
Bahkan disebut-sebut gitaris Matchbox Twenty, Kyle Cook sekarang juga tengah mengerjakan album dengan band side project-nya, The New Left. Begitu juga dengan sang drummer, Paul Doucette yang sedang sibuk dengan solo albumnya.
Advertisement
Selain itu, Rob juga mempunyai satu alasan lagi mengapa dia sangat tertarik menggarap album solo. "Proyek ini tidak memerlukan dua gitar, bas, dan drum dalam setiap lagu. Selain itu, saya juga bisa mencoba sesuatu yang berbeda dengan sound yang tidak harus terdengar seperti layaknya sebuah band," ungkapnya.
Diharapkan album solo debutnya bisa dirilis akhir tahun ini atau awal tahun depan. Rencananya, album ini akan dirilis di bawah label Atlantic Records.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(dis/dar)
Advertisement
Apa Saja Ciri-Ciri Penyakit Jantung pada Urine? Yuk Waspada, Ini Penjelasannya
Aktor Hollywood Val Kilmer, Rekan Main Tom Cruise dalam Film 'TOP GUN' Meninggal Dunia
Apa Itu Post-Holiday Bues Usai Libur Lebaran? Ini Gejala dan Cara Mengatasinya
Rendang hingga Opor, Ini Deretan Masakan Pelengkap Ketupat yang Wajib Ada saat Lebaran
Cara Memasak Rendang agar Daging Empuk dan Santan Tidak Pecah, Tips Sajian Matang Sempurna