Vierratale hingga HIVI Sukses Menggoyang Warga Medan Lewat Meraya Festival

Diterbitkan:

Vierratale hingga HIVI Sukses Menggoyang Warga Medan Lewat Meraya Festival
Meraya Festival / Credit Foto: Dokumentasi Pribadi

Kapanlagi.com - Meraya Festival hadir menyapa warga Medan dan sekitarnya pada tanggal 10 November 2022 di Lapangan Parkir Lotte Grosir. Sederet musisi top pun tampil pada kesempatan itu, seperti Vierratale, Okaay hingga HIVI. Beberapa musisi lokal asal Medan juga turut memeriahkan Meraya Festival, seperti Circle Path hingga Why Bubby Why.

Acara dimulai sejak siang, dibuka dengan penampilan Circle Path. Walaupun kondisi hujan gerimis, namun nyatanya hal itu tak membuat antusiasme penonton berkurang. Mereka tetap menikmati suasana di Meraya Festifal. Keseruan berlanjut kala HIVi, Okaay dan Vierratale mengajak penonton untuk nyanyi bareng.

Konser ditutup dengan penampilan Vierratale yang memuakau dan bikin para penonton nostalgia. Buat kalian yang ketinggalan, don't worry karena Meraya Festival dipastikan bakal kembali di bulan Febuari 2023 mendatang.

1. Keterlibatan JF The Skin Specialist

Menyesuaikan penonton yang masih usia remaja, JF The Skin Specialist ikut memeriahkan konser. Mereka sengaja menyediakan produk kesehatan kulit agar para penonton yang hadir bisa tetap menikmati konser tanpa takut kulitnya rusak.

"Kami dukung dari segi kesehatan kulit, karena JF ahlinya masalah kulit, mulai dari perawatan kulit berjerawat, menyamarkan noda hitam bekas jerawat dan perawatan harian agar terhindar dari masalah jerawat di wajah & badan," ujar Netty Widiastuti, Brand Manager JF The Skin Specialist, Kamis (10/11).

Produk ini juga cocok untuk remaja yang banyak mengalami masalah kulit. Para remaja yang puber umunya banyak mengalami masalah kulit beruntusan dan jerawat. Menggunakan JF, masalah kulit tersebut bisa teratasi.

"Produk JF merupakan formulasi Dermatologist dan sudah teruji klinis lawan jerawat. Jadi bila terjadi masalah jerawat harus segera dirawat jangan sampai bekasnya merusak penampilan," imbuhnya.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Hadir Dengan 2 Varian

JF The Skin Specialist hadir dengan dua jenis varian. Pertama, JF Acne Series dengan kemasan berwarana oren yang terdiri dari rangkaian JF Anti Acne untuk perawatan saat kulit berjerawat, JF Acne Spot Care untuk menyamarkan noda hitam bekas jerawat & JF Acne Protect untuk perawatan harian agar terhindar dari masalah jerawat.

"Produk unggulan JF yaitu JF Anti Acne Cleanser Bar sudah ada di Indonesia sudah sejak tahun 1980-an. Selain sudah teruji klinis, produk JF diformulasikan oleh Dokter Spesialis Kulit dan dengan kandungan bahan aktif alami Sulfur, yang dipercaya dari zaman nenek moyang kita bahwa Sulfur dapat mengatasi berbagai masalah kulit. Namun don't worry ya JF tetap nyaman dipakai karena sabunnya wangi tidak kentara bau Sulfur dan juga kulit tetap lembut tanpa menyebabkan kulit kering," jelasnya.

Kedua, JF Derma Care dengan kemasan kuning sebagai Sabun mandi antiseptik untuk perawatan harian lawan bakteri penyebab gatal dan gangguan kulit.

"Saat ini juga masih masa pandemi, menggunakan produk JF Darma Care bisa melawan bakteri penyebab gatal kulit. Produk baru kami ada Derma antiseptic care yabg telah teruji lawan kuman dan bakteri," pungkasnya.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/aal/gtr)

Rekomendasi
Trending