[Video] Klip Kolaborasi Eminem - Rihanna, The Monster Dirilis!
Rihanna - Eminem @foto: Shutterstock - Fameflynet
Kapanlagi.com - Sempat merilis teaser, akhirnya Eminem benar-benar meluncurkan video klip kolaborasinya dengan Rihanna, The Monster. Klip yang dirilis tepat pada 16 Desember 2013 ini berdurasi cukup panjang, lebih dari lima menit.
Eminem tampaknya ingin bernostalgia dengan karir panjangnya. Beberapa cuplikan perjalanan karirnya ia tampilkan di sini, termasuk saat ia berkolaborasi dengan Elton John.
Klip ini diawali saat Eminem dan Rihanna berada dalam ruangan yang sama. Tampak Rihanna menyalakan televisi, sementara itu Eminem berada di kursi, menikmati sajian kekerasan di layar kaca.
Ini adalah single kolaborasi kedua bagi mereka. Sebelumnya mereka pernah beradu suara pada single Love The Way You Are tahun 2010 silam.
Advertisement
JANGAN LEWATKAN
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/adb)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
