Ubah Judul Album, Ciara Mendapat Energi Baru
dok. Digital Spy
Kapanlagi.com - Ciara akhirnya memberikan penjelasan secara resmi terkait pergantian nama albumny dari ONE WOMAN ARMY menjadi namanya sendiri CIARA. Penyanyi yang kini mewarnai rambutnya pirang ini mengaku bahwa keputusan untuk mengubah judul albumnya tersebut muncul di tengah-tengah pengerjaan albumnya.
"Ketika aku mulai menggarap albumku aku seperti berada di tempat lain. Akhirnya baru aku merasa benar-benar membuat album dan merilis lagunya ke seluruh dunia," ceritanya kepada para penggemar lewat Google+ Hangout.
Judul album tersebut menggambarkan bahwa album barunya ini memang lebih terasa personal bagi dirinya. "Personal namun juga kreatif. Aku memulainya dengan satu pandangan bahwa aku akan merekam dan meluncurkan albumnya. Aku lantas mendapat energi baru. Body Party adalah permulaan saja," ujarnya.
Lewat album terbaru ini juga, Ciara mengaku puas dengan penggarapannya. Ia telah memasukkan semua yang diinginkannya ke dalam album barunya ini. "Aku beruntung bisa meraih suskes beberapa tahun terakhir, namun aku merasa bahwa penggemarku belum mengenalku secara personal lewat lagu-laguku. Jadi lewat album ini aku dan penggemar bisa melakukan perjalanan bersama," pungkasnya.
Advertisement
Bukan hanya pergantian judul yang sedang disiapkannya. Ia menyiapkan beberapa kejutan untuk pekan-pekan mendatang.
Â
#Baca juga
- 5 Musisi Dengan Masa Lalu Keluarga Yang Wow
- 7 Rahasia di Balik Nama Band Yang Pakai Angka
- 6 Band Dengan Konsep Aneh, Dari Topless Hingga Burqa!
- 5 Video Klip Ini Dibuat Dengan Sangat Mahal
- 10 Nama Band Yang Tidak Bersahabat Dengan Google
- 5 Aksi Ngeband Paling ... Gagal!
- 8 Cover Album Yang Dicekal Karena Menghina Agama
Â
Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(dgs/dka)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
