The Monster Akan Sajikan Duet Eminem dan Rihanna
Eminem/Facebook©
Kapanlagi.com - Eminem tengah merencanakan sebuah tour yang bertajuk The Monster tour dengan Rihanna. Nama tersebut diambil dari nama single hits di mana mereka berduet baru-baru ini.
Rapper kondang asal Detroit tersebut mengumumkan hal tersebut pada sebuah interview bersama majalah XXL. "Rihanna akan ikut tampil pada beberapa acaraku," ungkapnya, seperti yang ditulis pada situs AceShowbiz.
"Tourku kan berlangsung pada tiga kota: New York, L.A, dan Detroit sekitar bulan Agustus nanti. Konser itu sendiri akan berjudul The Monster," lanjutnya.
Pelantun tembang Berzerk tersebut juga mengumumkan hal tersebut melalui akun Twitternya pada hari Jumat (21/2) kemarin. Eminem saat ini tengah berada di Australia untuk tournya Rapture dengan Kendrick Lamar dan J. Cole.
Advertisement
Rihanna sendiri baru menyelesaikan tour dunianya Diamonds tahun lalu. Tour tersebut digelar untuk mempromosikan albumnya yang berjudul UNAPOLOGETIC.
Video by: EminemVEVO
Baca Juga:
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(ace/gtr)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
-
Teen - Lifestyle Gadget Smartwatch Kece Buat Gen Z yang Stylish, Fungsional, dan Nggak Bikin Kantong Kaget
