Tampil Seksi, Feby Pratiwi Ungkap ingin Jadi yang Kedua di Lagu 'Terlanjur'
Feby Pratiwi (credit: istimewa)
Kapanlagi.com - Industri musik dangdut Indonesia kembali kehadiran penyanyi muda wanita berbakat. Ya, dia adalah Feby Pratiwi yang merilis single berjudul Terlanjur. Dalam lagu ini, Feby Pratiwi mengemas musik dangdut dengan balutan house music.
Bermodal pengalaman menyanyi dari panggung ke panggung dan kafe ke kafe, Feby Pratiwi siap menggebrak industri musik dangdut Tanah Air di bawah naungan label Sani Music Indonesia.
Advertisement
1. Sebuah Langkah Awal
Bagi Feby Pratiwi, dirinya merasa beruntung karena bisa membawakan lagu yang diciptakan oleh Don Kinol. Ini menjadi langkah awal dirinya untuk bertarung di industri musik khususnya musik dangdut.
"Don Kinol pencipta lagu yang sudah terkenal dan aku suka banget membawakan lagu Terlanjur ini. Semoga lagu ini bisa membawa kesuksesan," kata Feby Pratiwi dalam siaran pers yang diterima Kapanlagi.com.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
2. Lagu Percintaan
Lagu Terlanjur masih bertemakan soal percintaan. Namun, di lagu ini digambarkan dari sebuah kisah cinta yang toxic. Akibatnya, seseorang dibutakan oleh cinta dan rela menjadi yang kedua.
"Rasa sayang terkadang memang membutakan banyak hal. Seperti yang marak terjadi saat ini, perselingkuhan berujung poligami seolah tak bisa lagi di tolak. Bahkan banyak pasangan yang juga memilih melakukan poligami atau bahkan jadi istri yang kedua demi hidup bersama pasangan yang ia cintai, meski menjadi yang kedua," tutur penyanyi kelahiran Bogor ini.
3. Dangdut House Music
Meski dibalut dengan house music, Feby Pratiwi tetap mempertahankan kualitas vokalnya. Ia tak menghilangkan cengkok khas dangdut dalam lagu ini.
Video klip dari lagu ini juga telah dirilis di channel youtube Sani Music Indonesia. Dalam video klip tersebut, Feby Pratiwi tampil menawan dan seksi yang menggambarkan isi dari lagu tersebut.
"Ya saya tentunya berharap lagunya bisa diterima oleh pecinta musik Indonesia khususnya penikmat musik dangdut," tandasnya.
4. Feby Pratiwi - Terlanjur
Intip video klip Feby Pratiwi di sini yuk!
Simak Juga:
Masuki Usia Matang, Sederet Pedangdut Cantik Ini Masih Pilih Sendiri - Tak Kunjung Temukan Tambatan Hati
Setelah Gagal Menikah, Cita Citata Lebih Pilih Fokus Kerja dan Bisnis
Lesti Buka Suara Soal Kabar Pertemuan Dua Keluarga dan Rizky Billar Beli Apartemen
Meski Tanpa Goyangan Seksi, Nyatanya 5 Pedangdut Cantik Ini Tetap Tampil Asyik - Makin Populer
Meniti Karir dari Bawah 7 Pedangdut Asal Daerah Ini Kini Raih Sukses, Jadi Diva - Dapat Bayaran Mahal
(Di usia pernikahan 29 tahun, Atalia Praratya gugat cerai Ridwan Kamil.)
Berita Foto
(kpl/pur/rsp)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
