Tak Nafsu Bikin Album & Konser, Maia Estianty Fokus Jadi Pedagang

Guntur Merdekawan  |  Senin, 03 Agustus 2015 07:22
Tak Nafsu Bikin Album & Konser, Maia Estianty Fokus Jadi Pedagang
Maia Estianty / KapanLagi® - Bayu Herdianto
Kapanlagi.com - Meski mengaku sudah kehilangan nafsu untuk bermusik lagi, nyatanya Maia Estianty baru saja merilis sebuah album kolaborasi bersama Pasto yang bertajuk MAIA PASTO WITH STARS akhir Juni lalu. Di album kompilasi itu, Maia juga menggandeng sejumlah seleb muda yang namanya tengah naik daun seperti Jessica Mila, Kevin Julio, Verrell Bramasta, Prilly Latuconsina, hingga putranya sendiri, Dul.

Ketika ditanya mengenai kelanjutan karirnya bersama Duo Maia, mantan istri Ahmad Dhani ini tak bisa bicara banyak. Lagi-lagi ia mengaku lebih tertarik untuk menjadi pengusaha.

"Masih jalan sih, tetapi umur saya sudah segini pantesnya jadi pengusaha daripada penyanyi," ujar Maia ketika ditemui di kawasan Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Minggu (2/8).

Maia tak punya wacana merilis album solo atau konser lagi / KapanLagi® - Bayu HerdiantoMaia tak punya wacana merilis album solo atau konser lagi / KapanLagi® - Bayu Herdianto

Kemungkinan membuat album solo baru juga sepertinya sudah tak ada lagi dalam daftar Maia. Rupanya ibu dari Al, ElDul ini sudah 100% yakin jika kini adalah saat yang tepat baginya untuk memulai usaha sendiri ketimbang bermusik.

"Saya kalau buat album sendiri udah nggak nafsu. Saya challenge-nya udah nggak di musik. Saya pengen jadi pengusaha yang baik," sambung Maia.

Selain kelanjutan karir Duo Maia dan kemungkinan merilis album baru, wacana konser juga sementara ini tak ada di benak Maia. "Belum tentu (mau) konser sih. Aku kadang mood atau nggak mood bikin konser. Aku sekarang lagi pengen dagang," pungkasnya.

Well, kalian rela kalau sang diva satu ini berhenti dari dunia musik? Tulis komentarmu di bawah ya!

Jangan Lewatkan!

Ajak Dul di Album Baru Bareng Pasto, Maia Estianty Kesulitan?

Gaet Bintang Sinetron Muda di Album Barunya, Ini Alasan Maia

FOTO: Maia Estianty Saat 'Tirukan Gaya' Chun Song Yi, Memukau!

Saat Keluarga Besar Maia Berkumpul, Penasaran Siapa Saja Mereka?

Konsep Apa Yang Dibawa 5 'Anak Asuh' Maia Estianty? Ini Jawabnya