Syaharani Siapkan Single Terbaru

Syaharani Siapkan Single Terbaru Syaharani and the Queen Fireworks Foto: Anto

Kapanlagi.com - Ditemui di acara Java Jazz Festival Djarum Super Mild Lounge JIEXPO Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (3/3), Syaharani membeberkan rencananya untuk membuat single baru bersama rekan-rekannya dalam Syaharani and Queenfireworks. Tak melulu Jazz, Syaharani mengaku bisa saja Syaharani and Queen Fireworks menggarap lagu dari genre lain.

Berkolaborasi dengan Didit yang merupakan mantan gitaris Plastik yang bergenre Rock n Roll membuat Syaharani harus siap lintas genre. “Emang Queenfireworks itu adalah lintas genre. Karena kan di situ gue gak sendirian. Gue kan ama Didit Sahat eks gitaris Plastik. Yang rock n roll.”

Mengaku fleksibel soal genre, Syaharani pun ternyata sering bertukar lagu favorit dengan sang gitaris. “Aku sendiri sering denger musik rock kalo di rumah. Dan malah sebaliknya, Didit itu kalo di rumah seringnya denger musik jazz. Aneh banget yah, tapi menurut aku musik itu gitu, gak perlu dipatokin, kayak rumah aja,” jelasnya.

Disinggung tentang proyek barunya, Syaharani mengaku ia tak ingin buru-buru keluarkan album. Meskipun demikian, ia menceritakan persiapannya membuat single. “Kalo single sih bisa dalam waktu dekat yah. Tapi kalau album sepertinya harus tahun depan. Aku gak mau dicepet-cepetin juga. Kita itu kan orangnya kerja dienak-enakin, kalo buru-buru kan bisa stress. Makanya kita pilih indie, soalnya kita pengen nyantai. Kalau label kan harus ada tanggung jawabnya,” urai Syaharani.

Syaharani pun mengatakan ia akan segera memulai proyek tersebut. “Minggu depan udah mulai rekaman kayaknya. Karena udah ada lagu baru. Didit sendiri untuk album depan kayaknya mau nyumbang bikin lagu. Dia udah dapet pencerahan. Kalo di dua album sebelumnya kan saya yg nulis semua,” ungkap Syaharani.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ato/rzm)

Rekomendasi
Trending