Syaharani Kaget Lihat 'Panah Asmara'
Syaharani
Kapanlagi.com - Puluhan musisi multigenre meriahkan Magnum Filter Urban Jazz Crossover 2011 di Harris Hotel, Jalan Peta, Bandung, Jumat (04/11/2011). Mulai dari dari musisi senior jazz Tanah Air seperti Syaharani hingga penyanyi dangdut Ira Swara tampil memukau di hadapan sekitar dua ribu penonton yang hadir.
Selain Syaharani dan Ira Swara, tampil pula Raisa, pendatang baru di kancah musik pop-jazz Indonesia yang mulai dikenal lewat lagunya, Serba Salah.
Dari genre musik pop ada David Naif, Ari Lasso, Once, Krisyanto (mantan vokalis Jamrud) dan Firman.
Syaharani yang membuka acara berhasil membangkitkan semangat penonton lewat lagu berjudul Elevation yang sepat dipopulerkan oleh U2.
Advertisement
Dengan corak jazz yang khas, dalam acara yang digelar mulai pukul 21.00-23.30 WIB tersebut Syaharani membawakan 3 lagu lainnya, yaitu No One milik Alicia Keys, Don`t Know Why dari Moony dan Panah Asmara yang sempat dipopulerkan Alm. Chrisye yang dikemudian dinyanyikan lagi oleh Afgan.
"Awalnya saya kaget ketika lihat list lagu Panah Asmara karena saya pikir ini lagu yang sangat anak muda. Lagi pula saya baru sekitar 2 kali dengar lagu ini dibawakan Afgan, tapi ternyata setelah dilatih asik juga," kata Syaharani ditemui seusai acara.
Dalam lagu Panah Asmara, Syaharani berpasangan dengan Krisyanto yang memiliki latar belakang musik yang berbeda.
"Saya belum pernah nyanyi jazz, tapi lewat acara ini saya bisa membuktikan bahwa saya bisa juga membawakan lagu beraliran jazz. Saya sudah usaha cukup maksimal," tutur Krsiyanto.
Keduanya mengaku, proses latihan dan arahan dari music director Vicky Sianipar menjadi faktor terbesar keberhasilan duet mereka di atas panggung malam ini.Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(antara/dar)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
