Sule Bawakan Mimin I Love You di Konser Eru

Penulis: ahmat effendi

Diterbitkan:

Sule Bawakan Mimin  I Love You di Konser Eru Sule - Eru
Kapanlagi.com - Tak hanya berduet dengan penyanyi asal Korea Selatan, Eru, di gelaran konser bertajuk Eru Live Concert in Jakarta, komedia Sule juga membawakan lagu ciptaannya berjudul Mimin I Love You.


Tanpa berduet dengan si pemilik konser, Sule berdendang menyanyikan lagu ciptaannya menghibur mereka yang hadir di lokasi konser. Sontak penonton ikut bernyanyi mengiringi Sule.


Sule merasa bangga bisa tampil di konser Eru.Sule merasa bangga bisa tampil di konser Eru.


"Mimin Oh, Mimin Oh, Mimin, I Love You," teriak penonton yang hadir di Lapangan D Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (20/4) malam.


Sule sendiri merasa tersanjung dapat tampil di panggung megah tersebut. Bahkan ia menganggap kesempatan itu layaknya mendapat sebuah penghargaan.


"Terima kasih kepada Eru, konser yang sangat luar biasa. Ini penghargaan kepada saya bisa hadir di konser Eru ini," tukasnya.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/aha/sjw)

Editor:

ahmat effendi

Rekomendasi
Trending