Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Sebelum Melody Nurramdhani menjabat sebagai General Manager Theater JKT48, outlet tempat pertunjukan mereka memiliki cat berwarna merah tua dan gelap. Stage theater pun hanya menggunakan latar hitam saja.
Tak berhenti di situ, kala pertunjukan full house, semangat dari yang menonton dan member yang tampil mampu membuat suhu menjadi lebih panas. Kritikan fans untuk kondisi theater pun mengalir setiap hari. Namun kini semua berubah, lewat gebrakan re-boost, Melody bersama Management JKT48 membenahi tempat mereka berkegiatan melakukan pertunjukan.
Keluhan-keluhan fans untuk kondisi theater yang lebih nyaman mulai didengarkan, beberapa hal yang krusial pun diperbaiki. Dinding kini menggunakan cat warna peach yang segar di mata, latar stage pun menggunakan LED HD canggih dengan latar gambar atau video digital yang lebih hidup, kualitas sound juga lebih enak didengar dan lebih detail untuk layer suara.
Advertisement
Di tahun ke-7, Melody ternyata memiliki rencana untuk memperbaiki infrastruktur internal mereka, mulai dari backstage. Selain itu ia juga akan membuat jadwal maintenance agar properti tidak cepat rusak.
"Aku sekarang lebih memaksimalkan internal dulu sih. Karena aku GM theater ya, misalnya dari backstage, terus nanti (untuk) penonton theater, karena sebenarnya kan ini banyak renovasi, sudah banyak dilakuin hanya karena setiap hari dipakai jadi cepet rusak juga. Untuk maintenance dalam kita tetap dilakuin ya, baik kebersihan dan kerapihan tetap dijalankan," ujar ex member generasi I JKT48 yang kini telah berhijab setelah menikah.
Selain itu mantan kapten JKT48 ini juga berencana tetap mempertahankan program new friend (penonton baru) dan ladies and kids show. Untuk ticketing ia juga berencana untuk mempermudah bagi yang pertama kali datang. Hal ini dikarenakan untuk memperoleh tiket pertunjukan Theater, diperlukan usaha lebih dengan cara mendaftarkan dulu lewat online.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Dinamika lokasi theater yang berada tepat di tengah ibukota pun memiliki daya tarik tersendiri. Tepat di seberang atas beda satu lantai dengan markas JKT48, telah hadir semacam kantor perwakilan raksasa hiburan asal Korea Selatan yang sukses dengan boyband Superjunior.
Menanggapi hal itu Melody menganggapnya bukan sebuah masalah besar, karena konsep yang mereka usung jauh berbeda. Fans JKT48 pun masih ada yang datang ke Theater, walau bentrok dengan event besar musik lainnya.
"Kalau sebagai ancaman banget enggak, tapi kalau sebagai rival iya, karena walaupun (bagaimana) kita berbeda, beda type gitu yah, tapi memang semua orang kan punya idola masing-masing. Ada yang mengidolakan JKT48, ada yang mengidolakan dari K-Pop gitu kan yah, dan (hal) itu pasti ada, oh iya (sebagai) rival gimana caranya, seperti misalnya ada bentrok acara ramai, barengan, nah itu kita juga mikir ntar theater kita ramai nggak? Tapi Alhamdulillah fans masih tetap dateng aja ke theater” pungkas Melody.
Advertisement
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/tmd)
Advertisement