Solo Debut, G.O MBLAQ Jadi Romantis

Solo Debut, G.O MBLAQ Jadi Romantis G.O ©Youtube - jtunecamp

Kapanlagi.com - Salah satu member dari boyband MBLAQ yaitu G.O merilis lagu debut untuk poject solonya yaitu Even In My Dreams. Kali ini MV dari lagu tersebut pun telah dirilis.

Dalam lagu ini, G.O menunjukkan kualitas vokalnya yang menawan. Karenanya beberapa media seperti allkpop.com memprediksi bahwa lagu ini bakal segera merangkak ke posisi atas dari chart musik K Pop yang ada.

Music Video yang disajikan menggambarkan bagaimana G.O bisa bersikap begitu romantis. Sebagian besar video klip menggambarkan scene-scene bahagia yang dilalui G.O dengan sang kekasih.

G.O pun akhirnya melamar sang kekasih yang mana telah dipersiapkan sedemikian rupa. Namun di akhir video terdapat twist di mana semua scene bahagia tersebut berubah 180 derajat di mana sang wanita pergi begitu saja.

 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(alk/sjw)

Rekomendasi
Trending