Snoop Dogg Tekuni Bisnis Cerutu
Snoop Dogg
© SplashNews.com
Kapanlagi.com - Gara-gara berkunjung ke Amerika Selatan beberapa waktu yang lalu, Snoop Dogg mulai mengenal proses pembuatan cerutu. Saking terpesonanya sampai-sampai rapper ini berniat memproduksi cerutu untuk diedarkan di wilayah Amerika Serikat. Snoop Dogg juga tak ingin sembarang membuat cerutu karena produknya nanti harus berkualitas tinggi.
"Sepanjang karier saya, saya cukup beruntung bisa berkeliling dunia dan mencoba segala macam produk tembakau," ujar Snoop Dogg membuka kisahnya. "Selama berkunjung ke Amerika Selatan dan Karibia, saya menemukan sebuah perusahaan cerutu bernama Executive Branch dan saya sangat terpesona pada komitmen mereka menjaga kualitas [jauh lebih bagus dari yang lain], saya yakin saya harus membawa produk ini ke Amerika Serikat agar fans saya bisa ikut menikmatinya," jelas Snoop Dogg.
Nantinya rapper bernama asli Calvin Cordozar Broadus, Jr. akan ikut meramu rasa dan aroma yang akan ia produksi bersama Executive Branch. "Sepanjang tahun 2012, kami berencana melepas beberapa style dan rasa. Saya akan bekerja bersama tim mereka untuk memastikan semua produk memenuhi standar Snoop Dogg," jelasnya seperti diberitakan Billboard.com.
Produk pertama yang akan dilepas adalah Executive Branch Cigarillos yang akan dijual seharga US$0,99 per bungkus. Tiap-tiap bungkus berisi dua batang cerutu. Produk ini akan dibuat oleh Dufort Holdins SA dan didistribusikan oleh Good Times USA. Snoop Dogg sendiri akan mulai mempromosikan produk ini dalam waktu dekat. Â
Advertisement
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/bil/roc)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
