Snoop Dogg Rilis Lagu Reggae!
Diterbitkan
Snoop Dogg: @thebertshow
Kapanlagi.com - Kabar terbaru, selain melahirkan single reggae pertamanya, rapper Snoop Dogg memutuskan memiliki alter ego. Karena ia kini memainkan reggae, nama alter ergo-nya adalah Snoop Lion.
Single itu berjudul La La La, dan kalau lagu ini terdengar cukup modern, jangan heran. Major Lazer yang merupakan proyek DJ Diplo merupakan produser eksekutif lagu ini.
Yang menarik, La La La bukan hanya sekedar single pertama Snoop. Rapper yang memang punya ketertarikan terhadap musik reggae ini telah menyiapkan satu album penuh materi musik dari Jamaika itu.
Ketertarikan Snoop terhadap Jamaika memang tidak lagi jadi rahasia. Ia juga tak pernah menutupi kesukaannya terhadap ganja. Sudah berulang kali ganja membuatnya tersandung masalah hukum. Tetapi seberapa jauh yang diketahui Snoop soal musik Jamaika dan bukan ganjanya, itu lain soal yang hanya bisa dibuktikan melalui album terbarunya ini.
Advertisement
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(nme/rea)
Oleh
Advertisement
Lagidiskon Harbolnas
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
More Stories
Advertisement
Advertisement
