Diperbarui: Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Pencapaian besar diraih oleh penyanyi yang berada di bawah naungan Sony Music Entertainment Indonesia, Aziz Hedra. Single debutnya yang berjudul Somebody Pleasure kini meraih satu juta pendengar di Spotify.
Dari data yang didapat, pada bulan Maret 2023, Somebody Pleasure didengarkan oleh 400 pendengar. Namun, belum ada sebulan memasuki bulan April, lagu tersebut kini telah meraih satu juta pendengar.
“(Rasanya) terharu, karena nggak ada ekspektasi apa pun sejak awal rilis. Terima kasih banyak buat yang dengerin dan suka!” ujarnya kepada wartawan belum lama ini.
Advertisement
Pencapaian besar diraih oleh Aziz Hedra (Credit: Istimewa)
Somebody Pleasure adalah lagu yang liriknya penuh dengan semangat untuk menghadapi masalah yang sedang dihadapi. Lagu ini pun punya makna tersendiri bagi Adul.
“Awalnya bagian verse ke dua, tapi sekarang bagian after reff, karena aku juga nggak mau jadi somebody’s pleasure lagi,” katanya.
Tentunya Adul tak mau berhenti di titik ini saja. Ia sedang merangkai salah satu mimpinya untuk membuat intimate showcase."Ini (intimate showcase) belum kesampaian, tapi kita lihat nanti barangkali ada plan lain," ucapnya.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Selain itu, dalam waktu dekat bersama dengan Sony Music Entertainment Indonesia dirinya juga tengah menyiapkan karya terbarunya. Namun, untuk hal ini Aziz belum bisa bicara banyak.
"Mungkin untuk selanjutnya bisa bahasa Inggris atau tidak. Stay tuned aja," pungkasnya.
Advertisement
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Advertisement