Setiawan Djodi Gaet SBY
Kapanlagi.com - Setiawan Djodi , pengusaha, musisi dan budayawan meluncurkan album baru. Tak tanggung-tanggung penggagas Kantata Taqwa ini mengaet SBY yang menulis lirik Si Badu di album OPERA RAKSASA BIRU. Dalam lauching album di Djakarta Teater belum lama ini Setiawan Djodi menyatakan sebelumnya sudah bilang kepada Presiden RI tersebut. Lagu Si Badu sendiri menggambarkan hiruk pikuk suasana kampanye dan pidato tokoh politik. Sementara album OPERA RAKSASA BIRU secara universal menyuarakan global warming atau pemanasan global di muka bumi.
"Kali ini saya hanya ingin menunjukkan karya pribadi saya seutuhnya. Saya tidak melupakan atau meninggalkan teman-teman Kantata. Tapi saya mengambil waktu dan kesempatan untuk berkarya sendirian. Setelah ini saya pasti mengajak teman-teman Kantata lagi untuk mengolah karya yang lebih dari yang sudah ada sebelumnya," ujar Djodi.
Djodi sebagai musisi terkenal perfesionis dan total , tak ada tuntutan batas waktu membuat Djodi terus setia dengan hati nuraninya. Sebuah karya yang gemilang dibutuhkan proses pengendapan. Untuk memunculkan eksotisme bermusik dibutuhkan eksperimen panjang. Dan juga dibutuhkan diskusi dalam pencarian referensi untuk pemahaman yang matang. Tentu ini perjalanan panjang dan melelahkan. Dua tahun lebih Djodi melakukannya di studio rekaman miliknya.
Mengaku tak akan pernah berhenti menggali karya yang bermakna dan sungguh-sungguh berarti bagi kepentingan perenungan yang bersifat global, Djodi menghadirkan OPERA BIRU RAKSASA sebagai karya yang patut untuk dicermati.
Advertisement
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kl/wwn)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
