Setelah 15 Tahun, Paris Akhirnya Rilis Single Debut Dibantu Oncy Ungu

Penulis: Guntur Merdekawan

Diperbarui: Diterbitkan:

Setelah 15 Tahun, Paris Akhirnya Rilis Single Debut Dibantu Oncy Ungu
Paris dan Oncy Ungu / Credit: KapanLagi - Bayu Herdianto

Kapanlagi.com - Setelah berjuang belasan tahun, Muhammad Faris atau populer dengan nama Paris akhirnya berhasil mewujudkan mimpinya di dunia musik. Ya, setelah 15 tahun lamanya, Paris akhirnya merilis single debut bertajuk Selamanya Untukmu di bawah naungan label MSI Record.

Menariknya, gitaris band Ungu, Oncy juga turut terlibat dalam pembuatan lagu bergenre pop rock ini sebagai arranger musiknya. Paris juga menyebut jika seluruh anggota band Ungu lain telah banyak membantunya untuk bisa mewujudkan mimpinya ini.

"Saya berterima kasih kepada band Ungu yang selama ini telah mensupport saya dalam karir bermusik. Bang Enda, Pasha dan yang ikut bantu aransemen musik ini ada bang Oncy," ujar Paris di kantor MSI Record, Tapos, Jawa Barat pada Rabu (20/11).

 

1. Paris Disebut Punya Kualitas Mirip Judika

Kualitas Paris sendiri disebut tak kalah dari para penyanyi-penyanyi solo pria Tanah Air seperti Judika hingga Rizal Armada. Sementara itu, MSI Record sendiri merupakan tempat Charly Van Houten bernaung.

"Paris ini sama dengan saya, orangnya pekerja keras dan gigih. Meniti karirnya juga dari bawah dan sama-sama perantau. Dan dia memiliki suara yang saya yakin nggak kalah dengan Judika, Armada, Charlie. Punya karakter yang kuat dan multitalenta," kata Daud selaku produser MSI Record yang membantu Paris merilis single Selamanya Untukmu.

Paris / Credit: KapanLagi - Bayu Herdianto

Paris berharap, single debutnya tersebut bisa diterima masyakarat luas dan bisa dicintai para penggemarnya. "Berharap lagu Selamanya Untukmu yang easy listening ini bisa diterima masyarakat luas ke depannya. Lagu ini aku ciptain sendiri," tuntasnya.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/gtr)

Reporter:

Bayu Herdianto

Rekomendasi
Trending