Serba 3 Saat Rilis Single, Dipha Barus: 'Hadiah Dari Tuhan'

Penulis: Editor Kapanlagi.com

Diterbitkan:

Serba 3 Saat Rilis Single, Dipha Barus: 'Hadiah Dari Tuhan' kapanlagi

Kapanlagi.com - Sekedar berkolaborasi dengan penyanyi-penyanyi bertalenta, rasanya sudah biasa bagi Dipha Barus. Masih jelas di ingatan bagaimana kesuksesan single 'No One Can Stop Us' yang berkolaborasi dengan Kallula beberapa waktu lalu. Namun kali ini ada yang berbeda, Dipha Barus merilis single baru di tanggal yang cantik.


Saat ditemui di Kantor Juni Record, Bangka Raya, Jakarta Selatan, Rabu (4/4) lalu, Dipha menceritakan kebetulan yang terjadi pada perilisan singlenya yang berkolaborasi dengan Monica Karina itu. “Tanggal 30 bulan 3. Habis itu rilis. Habis itu menitnya enggak sengaja 3 menit lewat 3 detik. Itu beneran enggak tahu sih, enggak direncanakan. Itu yang membuat gue kayak (dapet) hadiah dari Tuhan” paparnya.


Setelah merilis single, musisi mana yang tak girang saat tahu karyanya diterima dengan baik oleh masyarakat. Begitupun dengan Dipha Barus, ia senang karyanya diapresiasi. “Dengarin lagu gue tapi dari Insta Story orang-orang yang kirim ke gue. Itu tuh yang (bikin gue) kayak senang banget, Ini tuh lagu yang kemarin di laptop gue loh. Yang gue kurang tidur untuk ngerjainnya” tukas pria 32 tahun ini.


iakui Dipha, dirinya cenderung dapatkan ide-ide bermusik dari mana aja.iakui Dipha, dirinya cenderung dapatkan ide-ide bermusik dari mana aja.


Di balik setiap karya Dipha, ada proses kreatif yang luar biasa. Dalam single baru ini, Dipha menyertakan unsur-unsur musik latin yang bikin lagunya jadi makin easy listening.


“Ada kayak berbagi dengan tim gue. Kami berbagi kayak 'Oke ini Latin Amerika', kami kan nge-chart banget di radio lokalnya. Kami godok di belakangnya. di akhirnya 'Money Honey' pakai gitar latin gitu, terus kalau dengar detail gitu ada shout orang Spanish gitu. Shout yang mereka biasa bilang kalau mereka lagi having fun. Kalau dari proses kreatif sih paling bumbu-bumbu kayak gitu” jelasnya.


Kendati proses kreatifnya panjang, Diakui Dipha, dirinya cenderung dapatkan ide-ide bermusik dari mana aja. “Organik kan. Misal gue dapat ide pas lagi makan, abis makan gue langsung ambil laptop. Karena sekarang seefisien itu, lo bisa buat musik di mana aja dan bisa upload kapan aja” pungkas musisi yang pernah berkolaborasi dengan Rini Wulandari ini.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/mag)

Reporter:

Mathias Purwanto

Rekomendasi
Trending