September, Sidang R Kelly Soal Pelecehan Seks Anak Digelar
Kapanlagi.com - Sidang tuntutan kepada musisi R Kelly, atas kasus pelecehan seksual kepada anak dibawah umur akhirnya resmi akan diajukan ke pengadilan. Jadwal sidang ini dinilai cukup lama ditentukan karena selama lima tahun ini, R Kelly masih belum dinyatakan bersalah.
Bintang RnB ini menghadapi 21 tuntutan pelecehan sosial dan tindakan pornografi pada gadis dibawah umur pada 2002 lalu, setelah rekaman videonya yang membuktikan R Kelly melakukan hubungan seks dengan gadis berusia 14 tahun, beredar di kampung halamannya sendiri, di Chicago, Illinois.
Tujuh tuntutan karena melakukan hubungan dengan anak-anak dengan barang bukti video rekaman akan segera di gelar dalam pengadilan resmi. Dalam laporan dari Chicago, Rabu (1/8), Hakim Vincent Gaughan menegaskan bahwa sidang tuntutan untuk R Kelly akan dilaksanakan pada 17 September mendatang.
Juru bicara R Kelly mengungkapkan kepada MTV.com, "Seperti yang sudah berulang kali Robert (Kelly) katakan, dia percaya dengan sistem keadilan. Ia juga sudah mempersiapkan diri untuk hadir di pengadilan. Dia percaya bahwa bukti-bukti nantinya akan muncul dan bisa membuktikan dirinya tidak bersalah atas tuntutan apapun."
Advertisement
Bintang BUMP N GRIND, yang kini berusia 40 tahun itu, membela diri tak bersalah dan mengatakan pria dalam video itu bukan dirinya. Namun, jika R Kelly terbukti bersalah, ia harus menghadapi setidaknya 15 tahun penjara dan denda sebesar US$100.000.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(ctm/boo)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
