Saat Gantikan Ahmad Dhani Sebagai Keyboardis, Dul Lakukan Ritual Ini...

Penulis: Rezka Aulia

Diterbitkan:

Saat Gantikan Ahmad Dhani Sebagai Keyboardis, Dul Lakukan Ritual Ini...
Dul Jaelani siapkan diri untuk gantikan ayahnya. © KapanLagi.com/Akrom Sukarya

Kapanlagi.com - Dul Jaelani pertama kali menggantikan posisi Ahmad Dhani sebagai keyboardis saat Dewa 19 konser di Kuala Lumpur. Sejak saat itu ia pun terus terlibat dalam beberapa acara, salah satunya konser reuni bertajuk The Best of Dewa 19 yang akan dilaksanakan pada 4 Oktober mendatang.

Tak asal bermain, sebelum manggung Dul menjalankan ritual khusus agar bisa tampil setotal sang ayah. Yakni dengan menelusuri jejak-jejak kebiasaan Ahmad Dhani dari kacamata orang terdekat.

"Sebelum latihan saya biasa mampir ke rumah nenek untuk menyentuh ruh masa lalu. Saya tanya gimana ayah dulu saat main, sebelum main sukanya ngapain. Karena mendapat tugas gantikan Ahmad Dhani, saya akan gantikan sedalam-dalamnya. Sehingga saat mempresentasikan, yang main saya tapi ada Ahmad Dhani juga yang main," kata Dul ditemui di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Rabu (4/9/2019).

1. Berbeda Latar Belakang

Saat menggantikan Ahmad Dhani sebagai keyboardis Dewa 19, Dul Jaelani melihat ada berbedaan besar antara dirinya dan sang ayah. Namua ia mencoba menjembatani hal tersebut dengan caranya sendiri.

"Kalau ayah saya keyboardis dan berangkat dari musik jaz, saya pianis dan berangkat dari musik klasik. Saya tidak main banyak seperti yang ayah lakukan dengan masukkan synthesizer. Karena saya pianis., jadi saya lebih fokus ke latihan saja dan main loop," ujar anak ketiga hasil pernikahan Ahmad Dhani dengan Maia Estianty ini.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Latihan Agar Tak Lost Control

Lebih lanjut Dul Jaelani mengungkap sering kehilangan kontrol saat manggung bersama Dewa 19. Ia pun berusaha memperbaiki hal tersebut dengan mendengarkan banyak masukan dari anggota band lainnya yang sudah banyak makan asam garam.

"Saat menggantikan ayah sebagai keyboardis saya suka lost control di panggung karena terbawa atmosphere penonton. Mungkin tantangannya harus banyak latihan agar bisa menahan atmosphere itu. Karena itu menurut saya hal yang ngaruh. Alhamdulilah saya dibimbing sama om om yang sudah dewasa," tutupnya.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending