Ruth Sahanaya Tak Mau Campuri Masalah Pribadi Krisdayanti
Ruth Shanaya
Foto: Aditia Saputra
Kapanlagi.com - Diva pop Krisdayanti dikabarkan akan segera menikah. Kabar santer ini menyeruak tatkala gambar-gambar Krisdayanti diketahui sedang mengunjungi keluarga Raul Lemos di Maumere, NTT. Namun, kejelasan belum juga didapat dari pihak Yanti, sapaan akrab Krisdayanti.
Bagaimana dengan sahabat, sebagai sahabat dan rekan segrup mantan istri Anang Hermansyah itu?
"Saya belum denger. Saya hanya denger dari infotainment aja, kita memang dekat tapi kalau urusan keluarga saya nggak mau mengurusi urusan rumah tangga orang dan kita tidak akan ikut campur," ujar Uthe, sapaan akrab Ruth Sahanaya, saat ditemui di Magenta Cafe, Pasific Place, SCBD, Jakarta, Rabu (24/3) sore.
Namun meski begitu, istri Jeffry Woworuntu ini mengatakan jika dirinya senang dengan kabar pernikahan Yanti. "Tapi terus terang kalau rencana pernikahan Yanti itu benar, saya senang sebagai seorang teman," ujar Uthe.
Advertisement
Pertemanan keduanya memang sangat dekat. Bersama Titi DJ, keduanya bahkan membentuk DI3VA. Lalu, tahukah kalau hari ini Yanti berulangtahun?
"Oh saya tahu dong, saya sudah kasih selamat ke Yanti hari ini dengan SMS. Tapi memang belum dibalas. Dia kan memang orangnya sibuk," ujar Uthe.
Lalu, adakah ultah Yanti bareng sama DI3VA? "Nggak ada kegiatan bersama karena mereka lagi sibuk promo," ujar Uthe.   Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/adt/bun)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
