Puluhan Ribu Penonton Hadiri Konser 'Soundrenaline' di Surabaya

Kapanlagi.com - Puluhan ribu penonton yang sebagian anak muda menghadiri konser musik terbesar "A Mild Soundrenaline 2007" yang berlangsung di Pantai Ria Kenjeran Surabaya, Minggu.

Meski konser yang menampilkan sekitar 40 grup band dari Indonesia dan mancanegara itu baru dimulai pada pukul 11.00 WIB, namun sejak pagi ribuan penonton sudah berdatangan ke lokasi acara.

Para musisi secara bergantian tampil dalam tiga panggung raksasa berukuran 18x12 meter yang sudah disiapkan panitia. Setiap grup band atau musisi diberi jatah tampil antara 30 menit hingga satu jam.

Hingga saat ini, sejumlah grup band papan atas Indonesia yang sudah unjuk kebolehan diantaranya Kangen Band, Jikustik, Sheila On 7, Netral, dan BIP serta biduanita Bunga Citra Lestari.

Cuaca kawasan Pantai Ria Kenjeran yang panas menyengat, tidak menyurutkan kawula muda dari Surabaya dan kota-kota di Jatim untuk berjingkrak mengikuti alunan musik yang dimainkan para musisi.

"Saya sengaja datang jauh-jauh dari Blitar untuk lihat konser ini. Tahun lalu, saya juga hadir saat konser soundrenaline digelar di Bumi Marinir Gedangan Sidoarjo," ujar Doni DS (23), pemuda asal Blitar.

Konser musik tahunan dan terbesar di Indonesia yang dijadwalkan berakhir hingga pukul 23.00 WIB itu, juga menampilkan Ratu, Rif, Samsons, Naif, Boomerang, Ada Band dan Ungu.

Sementara grup mancanegara yang ambil bagian adalah Scraping For Change (AS), Dearest dan Crowned King (keduanya dari Kanada), serta Single Track Mind (Malaysia).

Konser soundrenaline yang tahun ini mengambil tema "Sounds of Change", sebelumnya telah digelar di Padang, Palembang dan Bandung. Rangkaian konser ini akan berakhir di Denpasar, Bali pada 12 Agustus mendatang.

"Sambutan dan antusiasme kawula muda di Surabaya tidak kalah dibanding tiga kota sebelumnya," ujar promotor pertunjukkan dari Deteksi Production, Harry "Koko" Santoso. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(*/erl)

Rekomendasi
Trending