Pete Doherty Bakal Didepak Babyshambles?

Kapanlagi.com - Babyshambles berencana untuk melakukan rekaman lagu sebanyak mungkin, walaupun sang vokalis mereka, Pete Doherty, kini terancam dihukum penjara karena serangkaian kasus narkoba yang dihadapinya.

Doherty telah beberapa kali tampil di persidangan sehubungan dengan pemakaian narkoba. Walaupun ia mengatakan bahwa ia kini telah berhasil 'sembuh', namun rekan-rekan segrupnya rupanya bersiap-siap menghadapi hal yang terburuk.

"Kami sebenarnya sangat berharap bahwa Peter (Pete) tak akan didepak. Namun, kami tak punya pilihan yang lebih baik lagi," kata Adam Ficek, drummer Babyshambles.

"Kami punya banyak track untuk dikerjakan saat ini dan hal yang paling sensitif bagi adalah saat merekamnya, karena kami tak bisa lagi bersama," tambahnya.

Album kedua grup tersebut, Shotter's Nation, akan dirilis pada bulan depan (Oktober 2007). 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(cmc/bun)

Rekomendasi
Trending