Pembajakan Diatasi Pemerintahan, Tompi Bahagia
Tompi @foto: KapanLagi.com®/Hendra Gunawan
Kapanlagi.com - Masalah yang hingga kini belum terselesaikan di industri musik Indonesia adalah pembajakan. Sebagai musisi, Tompi merupakan salah satu penyanyi yang dirugikan akibat aksi tersebut. Namun belakangan ini, pemerintah melalui Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif mulai fokus akan hal tersebut.
Melalui Wakil Menteri Kemenparekraf, Sapta Nirwandar, pemerintah akan lebih memperhatikan musisi Tanah Air. Perubahan itu tentu disambut gembira oleh Tompi.
"Saya sebagai pelaku musik kami sangat senang sekarang ada Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Seharusnya dari dulu. Sekarang kita punya tempat kalau ada masalah, kita punya orangtua, beliau (Wamen Sapta Nirwandar) akan membantu mengayomi," ujar Tompi di acara Dialog Interaktif Musik Sebagai 'Anak Tiri' Industri Kreatif di JCC, Jakarta Pusat, Kamis (19/7).
Â
Pembajakan di Indonesia memang sudah menjadi momok bagi pelaku industri musik Indonesia, dan Tompi paham betul, untuk memberantasnya bukan hal yang mudah seperti membalikkan telapak tangan. Tapi pemilik nama lengkap Teuku Adi Fitrian itu yakin bisa memberantasnya jika ditangani secara serius dan perlahan.
"Harus pelan-pelan karena sudah ada banyak yang hidup dari situ. Mereka bekerja dan itu pekerjaannya, bagaimana mereka bisa tetap hidup tapi lebih layak," tandasnya.
Advertisement
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/hen/adb)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
