Nick Jonas Perangi Diabetes Lewat Iklan
Nick Jonas
©SplashNews
Kapanlagi.com - Menderita penyakit diabetes memang tidak menyenangkan. Apalagi yang terserang masih muda usianya seperti Nick Jonas. Berbekal pengalaman pahitnya, musisi yang banyak diidolakan gadis remaja ini bergabung bersama perusahaan kesehatan raksasa, Bayer, untuk mempromosikan alat pengukur kadar gula di dalam darah.
Alat digital itu diberi nama Contour. Uniknya, penggunaan alat ini bekerja dengan komputer via port USB. Ini bisa membantu orang untuk mengecek kadar glukosa dalam darah saat digunakan.
Nick, yang kini berusia 17 tahun, tampil dalam iklan TV terbaru alat tersebut yang sudah mulai disiarkan di Amerika. Sambil memainkan gitar, ia berharap para penderita diabetes bisa memanfaatkan alat ini.
Beberapa waktu lalu, Nick pernah bercerita bahwa dirinya sempat dilarikan ke rumah sakit sebelum dokter mendiagnosa dirinya menderita penyakit menyebalkan tersebut di usia 13 tahun.
Advertisement
"Aku kehilangan 15 pon dalam waktu dua minggu," ungkap Nick lewat salah satu acara televisi, "Beratku dari 115 pon - turun drastis jadi 100 pon."
Dokter pun melakukan pemeriksaan terhadap Nick dan menemukan bahwa dirinya menderita diabetes type 1. "Itu hal paling mengerikan yang pernah terjadi," ujar Joe, saudaranya yang dikutip Splash News. "Aku ingat kami pergi berenang suatu hari dan aku bisa melihat dia (Nick) dari belakang, tinggal tulang," sambungnya.
Saat ini Nick harus aktif mengontrol kadar gula dalam darahnya dengan menggunakan sebuah alat pompa di punggungnya yang bisa mengirimkan isi insulin langsung ke dalam darah. Atas pengalaman pahit itu, ia bersama saudara-saudaranya yang tergabung dalam Jonas Brothers sempat menulis sebuah lagu berjudul A Little Bit Longer, yang berkisah tentang diabetes.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(spl/boo)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
