Ne-Yo Pengaruhi Britney Spears Untuk Tinggalkan Kevin

Kapanlagi.com - Rapper Ne-Yo mempengaruhi Britney Spears untuk meninggalkan suaminya, Kevin Federline, menyebut suami penyanyi ini sebagai parasit.

Penyanyi berusia 23 tahun ini membantu Spears mengerjakan material barunya, dan tak senang mendengar tentang suaminya yang ingin jadi rapper.

"Aku tak kenal pria ini, tapi aku kenal orang-orang yang mengenalnya dan sepertinya semacam pria yang menangkap kesempatan. Dia sedikit mirip parasit," ujar Ne-Yo.

Dia menambahkan sedikit tentang kolaborasinya dengan Spears, "Aku mengerjakan satu sesi dengannya, tapi sekarang dia sedang hamil, jadi mungkin terpaksa dihentikan sementara. Aku tak diijinkan untuk bicara tentang iramanya, orang-orangnya ingin membuat itu tetap tersimpan."Ā 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(ctm/erl)

Rekomendasi
Trending