Ne-Yo dan Bruno Mars Bakal Jadi Kolaborasi Amazing

Ne-Yo dan Bruno Mars Bakal Jadi Kolaborasi Amazing Ne-Yo © retna.com

Kapanlagi.com - Ne-Yo dan Bruno Mars adalah dua nama yang sama sekali tak bisa dianggap enteng. Dan bagaimana jadinya kalau dua nama ini berkolaborasi? Jelas bakal jadi sesuatu yang amazing! Dan sepertinya itulah yang bakal terjadi sebentar lagi. Sayang Ne-Yo masih belum mau bercerita banyak soal kerja sama menarik ini.

"Aku sudah bekerja sama dengan Bruno bahkan sebelum nama aku ganti menjadi Ne-Yo. Kami sudah ngobrol soal kerja sama lagi. Aku nggak mau cerita banyak sekarang, yang jelas ini sudah kami rundingkan," ungkap Ne-Yo seperti dikutip dari Splash News. Dalam kesempatan yang sama Ne-Yo yang punya nama asli Shaffer Chimere Smith Jr juga sempat mengungkapkan kalau ia merasa bangga sahabatnya ini bisa sukses bersolo karier.


“Aku sudah bekerja sama dengan Bruno bahkan sebelum nama aku ganti menjadi Ne-Yo„
Ne-Yo



"Aku bangga melihat dia bisa berhasil dan punya lagu-lagu yang sukses," papar Ne-Yo lagi. Meski kolaborasi Ne-Yo dan Bruno Mars ini masih belum bisa kita nikmati tapi paling tidak kita masih akan dimanjakan dengan tembang-tembang cantik milik Ne-Yo dalam waktu dekat ini Ne-Yo bakal menggelar konser di Inggris dan sepertinya ia sudah tak sabar untuk segera tampil di sana. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ctm/roc)

Rekomendasi
Trending