Mick Jagger Akan Menikah Untuk Yang Ketiga Kalinya
Kapanlagi.com - Legenda The Rolling Stones, Mick Jagger, dikabarkan akan segera menikah untuk yang ketiga kalinya, setelah kekasihnya, L'Wren Scott, terlihat telah mengenakan cincin pertunangan di jari manisnya.
Rocker berusia 63 tahun itu, yang telah menikah dan bercerai sebanyak dua kali sebelumnya, telah menjalin kasih dengan L'Wren selama lima tahun, walaupun teman-temannya tak yakin apakah Jagger benar-benar telah melamar kekasihnya yang seorang model asal Amerika berusia 40 tahun itu.
Seorang sumber mengatakan pada Daily Mail bahwa kebanyakan orang tak tertarik dengan kabar rencana pernikahan Jagger, hingga acara itu benar-benar dilangsungkan.
"Mick kelihatannya bukanlah seorang lelaki yang suka dengan pertunangan," kata sumber tersebut. "Jika mereka akan melangsungkan pernikahan, mereka mungkin akan langsung melakukannya tanpa pertunangan."
Advertisement
Namun demikian, L'Wren rupanya memilih kebiasaan yang terjadi di New York, yakni dengan mengenakan cincin pertunangan di jari manisnya, sehingga memunculkan rumor bahwa pernikahan akan segera berlangsung.
Sementara, jurubicara dari bintang rock asal Dartford itu menjelaskan bahwa pasangan tersebut tak berencana untuk menikah.
Sumber yang tadi menambahkan bahwa L'Wren terlihat bahagia mengenakan cincin yang melingkar di jari manisnya itu, dalam sebuah pesta di New York.
"Jika mereka tak bertunangan, paling tidak mereka tetap bahagia akan apa yang dunia pikirkan tentang mereka saat ini," tandasnya.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(cmc/bun)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
