Melinda Depresi Karena Cinta Satu Malam

Melinda Depresi Karena Cinta Satu Malam Melinda Foto: Anto

Kapanlagi.com - Menyanyikan lagu berjudul Cinta Satu Malam rupanya mengingatkan Melinda pada sepotong kisah hidupnya di masa lalu. Rupanya, kisah dalam lagu dangdut house yang merupakan single pertama dari album keenamnya itu merupakan kisahnya sendiri.

"Indah buat saya, nggak akan saya ceritain dan nggak bakalan saya lupain. Bikin aku melayang-layang," tutur wanita yang sempat dekat dengan Saiful Jamil ini saat ditemui di sela pembuatan video klip di Jagakarsa, Jaksel, Senin (02/11) kemarin.

"Kejadiannya di Singapura," lanjutnya. "Saat holiday. Setelah saat itu aku terpuruk banget, nggak bisa ngomong apa-apa. Nggak bisa tidur, nggak mau makan, itu selama satu minggu. Aku ngerasa sebagai wanita yang nggak bermahkota. Malu banget soalnya."

Melinda pun mengaku jika dirinya pasti merasakan penyesalan setelah pengalaman itu. Tapi akhirnya dia pun sadar tak boleh terus terpuruk.

"Penyesalan pasti ada lah. Tapi banyak dukungan dari keluarga maupun teman. Mereka bilang kalau dunia belum berakhir. Habis itu aku banyak berdoa, bertobat, minta ampun. Sekarang aku lagi fokus ke karir. Biarlah itu jadi bagian dari hidup aku. Kalau aku terpuruk lagi, kapan aku mau berkarya lagi?" katanya.

Lalu bagaimana hubungan Melinda dengan pria dalam kisah cinta satu malamnya itu? "Udah nggak bisa dihubungi. Dulu aku pikir dia orangnya baik, jujur, sayang. Ya aku saling percaya aja, ternyata..." jawab Melinda menyayangkan.

"Sekarang lebih hati-hati dalam milih cowok. Dia fokus mencintai aku atau sekedar main-main. Kalau misalkan sekedar berteman aku masih mau, tapi kalau lanjut ke hubungan yang lebih, aku masih trauma," pungkasnya.     

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ato/npy)

Rekomendasi
Trending