Melanie Luncurkan Album dan Buku

Kapanlagi.com - Senior Liasion Officer Javamusikindo, Melanie Subono melakukan kejutan. Semalam (29/3) di Front Row Jakarta, meluncurkan album baru bertitel Myself produksi Nadaswara. Ini merupakan album kedua Mel setelah album pertama kurang mendapatkan respon positif dari pasar. Kejutan lainnya, putri promotor kondang Andri Subono ini, juga meluncurkan buku berjudul OUCH terbitan Gagas Media. Kini Mel tidak hanya sekedar model, presenter dan penyanyi tetapi juga penulis.

"Ini merupakan album kedua gue setelah yang pertama gue akui tidak begitu menggembirakan hasilnya kalau tidak mau dibilang gagal. Tentunya gue banyak ngambil pelajaran dari kegagalan yang pertama, bahwa ego idealisme gue harusnya dikemas lagi dalam industri komersial. Dan untuk buku OUCH!!!, ini bukan merupakan biografi gue, tapi ini pengalaman yang ingin gue bagikan pada kawula muda untuk lebih tahu mengenai LO (liaison officer), bahwa LO tidak hanya glamour saja tapi ada susah dukanya, tidak hanya terlihat seneng-seneng dengan artis dunia tapi kita juga harus siap kalau bahasa lainnya LO itu pembantu umumnya artis. Jadi saat buku ini diluncurkan gue ingin tahu apakan masih banyak orang yang ingin jadi LO atau malah berkurang," paparnya.

Melaunching buku dan album secara bersamaan tentu bukan hal lumrah terjadi di negeri ini. Tapi inilah merupakan strategi promosi Mel dalam hal efektifitas dan efesiensi. "Bisa saja kita meluncurkan album hari ini, kemudian buku menyusul pada minggu depannya, gue pikir apa bedanya dengan waktu yang bersamaan, hasilnya pasti sama," jelas Mel.

Buku dan album tentu punya sisi yang beda. Dalam buku OUCH Mel mencoba memaparkan berbagai pernik suka duka bahkan airmata dalam menjalani sebagai liaison office artis luar negeri. Judul OUCH pun diambil dari kata yang mengambarkan rasa sakit dan pusing saat ia menerima riders dari artis dari management artis. "Dan saya juga menegaskan profesi LO bukan profesi mainMel. Tentu dirinya menjadi bukti itu.

Sementara untuk album yang kental dengan aroma Rock n Roll, Blues, bahkan mellow, menggambarkan suasana hati Mel saat menulis lirik. Apalagi balutan Andi Bayau sebagai music director album ini terbilang ciamik. Slank pun yang selama ini terkenal ekslusif terhadap karya-karyanya rela menyerahkan lagu Lagi Gampang untuk digarap Mel. Tentu ini satu nilai plus buat album Mel sebagai langkah kedua dalam karir menyanyinya.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kl/wwn)

Rekomendasi
Trending