Dewi Perssik Ingin Bikin Band

Dewi Perssik Ingin Bikin Band Dewi Perssik

Kapanlagi.com - Mengcover lagu Bayangan milik U Camp, band rock yang hits di tahun 90an membuat Dewi Perssik mencoba mengubah arah musiknya ke rock. Bahkan dia juga berencana untuk berduet dengan mantan drummer Kotak, Posan Tobing. Tak hanya itu saja, Depe juga berkeinginan untuk membentuk band rock n roll.

"Iya mas pastinya, malah aku pengen duet bareng brother Posan, karena vokal kita sama, dan bentuk band yang rock n roll," ujarnya saat dihubungi melalui BBM oleh KapanLagi.com®, Selasa (7/8).


“Pengen bikin band yang bisa menempatkan diri. Karena selama ini, band kan hanya fokus pada satu jenis musik. tapi ini satu untuk semua.„
Dewi Perssik



Depe menuturkan bahwa dia ingin membuat band yang bisa memainkan segala jenis musik dan bisa menempatkan diri di berbagai konsep acara.

"Di kala butuh goyang ayo, butuh ngerock ayo, keroncong dan jazz juga ayo. Pengen bikin band yang bisa menempatkan diri. Karena selama ini, band kan hanya fokus pada satu jenis musik. tapi ini satu untuk semua, hahaha," paparnya.

Namun Depe tak ingin dibilang dirinya sebagi penyanyi serba bisa. Karena bila dibandingkan dengan penyanyi yang fokus di genrenya dia merasa belum ada apa-apanya. Mantan istri Saipul Jamiell ini hanya menikmati untuk menyesuaikan saja.

"Saya cuma menikmati sesuatu untuk menyesuaikan aja, walaupun gak sebagus mereka. Maklum 7 tahun gak punya lagu, selalu nyanyiin lagu orang lain. Tapi semoga semuanya lancar aja," pungkasnya   

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ato/faj)

Rekomendasi
Trending