Makna Lagu End of Beginning - Djo Tentang Refleksi Diri, Lengkap dengan Liriknya

Diterbitkan:

Makna Lagu End of Beginning - Djo Tentang Refleksi Diri, Lengkap dengan Liriknya
Makna Lagu End of Beginning - Djo (credit: instagram/joekeerypage)

Kapanlagi.com - Banyak lagu yang berhasil viral di media sosial, dan End of Beginning milik Djo adalah salah satunya. Lagu ini berhasil mencuri perhatian pendengar. Makna lagu End of Beginning yang begitu dalam membuat banyak penikmat musik tertarik untuk mendalaminya lebih lanjut. Kini, lagu End of Beginning sering digunakan sebagai backsound untuk postingan video di TikTok dan reels Instagram.

Awalnya di TikTok dan Instagram, lagu End of Beginning dipakai untuk postingan-postingan yang cenderung emosional, tentang refleksi diri di masa lalu. Namun, belakangan lagu End of Beginning milik Djo juga cukup sering dipakai untuk postingan parodi-parodi lucu, sehingga menunjukkan fleksibilitas interpretasi pendengarnya. Lantas, apa sebenarnya makna lagu End of Beginning yang ingin disampaikan oleh Djo?

Untuk mengetahui makna lagu End of Beginning yang sebenarnya, langsung saja simak ulasan penjelasannya berikut ini.

1. Sekilas Fakta Menarik tentang Lagu End of Beginning

End of Beginning adalah lagu yang dirilis oleh Djo, nama panggung dari aktor Joe Keery, yang lebih dikenal melalui perannya sebagai Steve Harrington dalam serial Netflix STRANGER THINGS. Lagu ini menjadi bagian dari album kedua Djo yang berjudul "DECIDE", dirilis pada tahun 2022. Makna lagu End of Beginning menarik perhatian banyak penggemar karena liriknya yang mendalam dan irama yang menghipnotis.

Lagu End of Beginning menggabungkan rock alternatif dengan sentuhan psychedelic. Hal ini memperlihatkan gaya musik Djo yang unik. Penggunaan synthesizer dan irama yang catchy membuat lagu ini semakin enak didengar. Penggunaan irama dan synthesizer tersebut menjadi kombinasi unik, menciptakan kontras yang menarik antara musik yang terdengar ceria dengan lirik yang dalam.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Makna Lagu End of Beginning

Makna lagu End of Beginning berpusat pada tema perubahan dan transisi dalam hidup. Judul lagu itu sendiri, yang berarti "Akhir dari Permulaan", sudah memberikan gambaran tentang sebuah fase yang berakhir dan membuka jalan untuk fase baru. Djo menggambarkan perasaan nostalgia, kebingungan, dan harapan yang sering muncul ketika seseorang menghadapi perubahan besar dalam hidupnya.

Makna lagu End of Beginning juga menyiratkan adanya konflik internal antara keinginan untuk maju dan kerinduan akan masa lalu. Karenanya, di TikTok dan instagram, lagu ini sering digunakan sebagai backsound postingan emosional yang bersifat reflektif tentang momen-momen masa lalu yang dirindukan dan ingin diulang lagi.

Lebih jauh lagi, makna lagu End of Beginning juga bisa diinterpretasikan sebagai refleksi tentang pertumbuhan pribadi. Ya, selain tentang kerinduan pada masa lalu, ada bagian dari lagu ini yang juga menunjukkan kegamangan akan masa depan.

Satu bagian lirik yang menarik dari lagu End of Beginning terletak pada bagian refrainnya. 'And when I'm back in Chicago, I feel it / Another version of me, I was in it / I wave goodbye to the end of beginning,'. Dilansir dari Songtell, bagian ini menggambarkan perasaan kembali ke tempat yang akrab untuk bisa menemukan jati diri yang telah berubah.

Penyebutan Chicago dalam lirik tersebut tidak hanya mengaitkan lagu dengan lokasi tertentu, tetapi juga melambangkan identitas diri sebelum seseorang bertumbuh. Karenanya, 'end of beginning; menangkap esensi transisi, menandai akhir satu babak dan langkah awal menuju babak baru.

Jadi lewat lagu End of Beginning Djo seolah-olah ingin menangkap esensi dari momen-momen transisi hidup, dari masa lalu, hingga masa kini yang dibayangi kegamangan akan masa depan. Hal yang dirasakan setiap orang, itulah sebabnya lirik End of Beginning jadi relateable bagi banyak pendengar, terutama generasi muda yang sedang dalam proses menemukan jati diri.

3. Lirik Lagu End of Beginning - Djo

Just one more tear to cry
One teardrop from my eye
You better save it for
The middle of the night
When things aren't black and white
Enter, Troubadour
"Remember twenty-four?"

And when I'm back in Chicago, I feel it
Another version of me, I was in it
I wave goodbye to the end of beginning

This song has started now
And you're just finding out
Now isn't that a laugh?
A major sacrifice
But clueless at the time
Enter, Caroline
"Just trust me, you'll be fine"

And when I'm back in Chicago, I feel it
Another version of me, I was in it
I wave goodbye to the end of beginning
(Goodbye, goodbye, goodbye, goodbye)

You take the man out of the city, not the city out the man
You take the man out of the city, not the city out the man
You take the man out of the city, not the city out the man
You take the man out of the

And when I'm back in Chicago, I feel it
Another version of me, I was in it
Oh, I wave goodbye to the end of beginning
(Goodbye, goodbye)

Itulah di antaranya sekilas penjelasan tentang makna lagu End of Beginning karya Djo. Jadi bagaimana, apakah mekna lagu ini relate dan bisa mewakili perasaan kalian?

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending