Diperbarui: Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Lima finalis Indonesian Idol Junior 2018, yakni Anneth, Gogo, Nashwa, Raisya, dan Devent mendapat kesempatan meluncurkan karya yang dikemas dalam album kompilasi bertajuk 'Mimpi Jadi Nyata'.
"Tentunya senang banget dan nggak menyangka, terima kasih untuk semuanya yang mewujudkan impian kami, " ucap Gogo diamini Anneth dan Devent yang hadir saat peluncuran album 'Mimpiku Jadi Nyata' di Jakarta belum lama ini.
Finalis Indonesian Idol © KapanLagi.com/Dadan Deva
Dalam album kompilasi tersebut, terdapat 12 buah lagu yang dibawakan Anneth, Gogo, Devent, Nashwa, dan Raisya. Penyanyi Bebi Romeo selaku presiden director studio rekaman Mega Music, ikut terlibat dalam proses penggarapan album tersebut.
Ia mengaku diminta Raffi Ahmad selaku produser label Rans Music yang menaungi kelima anak tersebut untuk memilih dan mengonsep album Mimpi Jadi Nyata.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
"Untuk album ini in charge langsung Raffi. Aku di sini cuma kasih arahan, gimana konsepnya, siapa saja penyanyinya, apa saja kira-kira lagu yang cocok untuk dibawakan," terang Bebi yang juga mengatakan jika album Mimpiku Jadi Nyata merupakan hasil kolaborasi Rans Musik, Mega Music dan CFC Indonesia.
"Album ini sebagai bentuk dukungan kami dalam memajukan dunia musik anak-anak. Semoga program ini terus maju karena masih banyak yang belum punya kesempatan," ujarnya.
Advertisement
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/dan/tdr)
Advertisement