Mabes Polri: Promotor Harus Jelaskan ke Masyarakat
Lady GaGa
Kapanlagi.com - Mabes Polri mengharapkan Promotor Lady GaGa, Big Daddy harus mampu menjelaskan kepada semua elemen masyarakat yang menolak konser Lady GaGa. Harapan ini diminta oleh pihak Kepolisian setelah melakukan pertemuan dengan pihak promotor.
"Setelah adanya publikasi dari promotor untuk konser Lady GaGa, Polda Metro Jaya telah mengundang dua kali panitia untuk mensosialisakan kegiatan tersebut hal ini karena banyak penolakan di masyarakat. Itu perlu untuk menjelaskan kepada dan bagaimana masyarakat apa gunanya konser itu," ujar Kepala Divisi Humas Mabes Polri, Irjen Pol Saud Usman Nasution saat ditemui di Mabes Polri, Jakarta, Senin (21/5).
Pihak Mabes pun mengungkapkan jika banyak cerita yang berkembang di masyarakat kalau Lady GaGa adalah penyanyi yang membawa aliran setan.
"Apalagi ada kekhawatiran Lady GaGa pemuja setan dan mengumbar aurat serta hawa nafsu dan juga pornografi. Dan ini seharusnya dijelaskan panpel kepada masyarakat agar mereka tahu persis kegiatan ini," tambahnya.
Advertisement
Sejauh ini pihak Kepolisian pun baru menerima surat izin yang diminta oleh pihak promotor. Namun, izin tersebut hanya berupa permohonan tanpa adanya lampiran yang lainnya.
"Untuk konser Lady Gaga, Polda Metro Jaya telah menerima surat izin dari panitia untuk rekomendasi melakukan keramaian tertanggal 5 mei 2012 dan belum dilengkapi dokumen lain persyaratan. Mabes juga sudah nerima surat permohonan dari panitia untuk izin keramaian Lady GaGa tertanggal 16 Mei 2012 dan tidak ada lampiran dan hanya surat permohonan juga," pungkasnya.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/adt/faj)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
