Liam Gallagher Sumbar Album Band Terbarunya
Liam Gallagher
Kapanlagi.com - Bukan suatu hal yang mengherankan tentang mantan vokalis Oasis yang senang sesumbar atau menggembor-gemborkan berita. Yup, Liam Gallagher sesumbar mengatakan bahwa album band terbarunya, Beady Eye akan menjadi album terbaik yang akan anda dengar sampai 50 tahun kedepan.
"Saya disini tidak ingin menjual berita atau supaya menjadi headline di berita-berita, tetapi jika kita melakukan sesuatu kita akan melakukannya seperlunya, apakah itu musik, film, pakaian, minuman ataupun lainnya. Kita bukan omong kosong," ujar Liam yang pernah menggarap film dokumenter tentang The Beatles.
Liam Gallagher
Beady Eye dibentuk dengan Germ Archer (gitar), Chris Sharrock (drum) dan Andy Bell (gitar) yang semuanya juga personel Oasis. Liam juga pernah sesumbar bahwa Beady Eye akan lebih sukses daripada Oasis dan saudaranya (Noel) akan merangkak memohon untuk kembali.
Terkadang sesumbar juga perlu untuk mempromosikan sesuatu tetapi kalo yang berlebihan bisa menimbulkan permusuhan. Ayo kita tunggu album dari Beady Eye yang saat ini masih di godok materinya, apakah benar kebenarannya.Â
Advertisement
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(spl/faj)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
