Diperbarui: Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Malam puncak HUT SCTV Ke-29 yang bertajuk Malam Puncak 29 Tahun SCTV Cinta Indonesia digelar di Indonesia Convention Center, Tangerang Selatan, Sabtu (24/8). Sesuai judulnya yang mengusung tema Cinta Indonesia, pesta malam puncak SCTV diawali dengan penampilan penyanyi ternama Agnez Mo. Membawakan lagu Tanah Airku ciptaan Ibu Sud dengan iringan orkestra yang dipimpin oleh Erwin Gutawa, Agnez sukses pecahkan suasana panggung.
Sebelumnya penampilan Agnez Mo dimulai, penonton terlebih dahulu dihibur dengan aksi musik tabuh tradisional Sumatera, seperti Bengkulu dan Medan. Setelah itu dilanjut dengan penampilan dari band trio punk rock asal Bali yakni Superman Is Dead semakin menyemarakkan suasana panggung HUT SCTV Ke-29 lewat lagu Kuat Kita Bersinar.
Tak hanya sampai disitu saja, penampilan NOAH dan Iwan Fals tak kalah menarik. Ini terlihat dari teriakan antusias penonton yang menyambut penampilan mereka melantunkan lagu Para Penerka. Tentunya masih banyak penampilan dari sederet artis lainnya yang pasti sudah siap menghibur pada malam puncak perayaan HUT SCTV Ke-29. Selain nama-nama yang mengawali konser malam puncak ini, masih banyak lagi deretan artis-artis besar Indonesia lainnya yang akan turut menambah keseruan dalam gelaran konser HUT SCTV Ke-29 ini.
Advertisement
Afgan Syahreza © KapanLagi.com/Agus Apriyanto
Afgan tampil sebagai salah satu pengisi acara yang memeriahkan malam puncak HUT SCTV Ke-29. Berduet dengan Rossa membawakan lagu lagu romantis, aksi keduanya ternyata buat baper seluruh penonton.
Mengenakan kemeja putih dilapisi outer, Afgan dengan apik membawakan lagu berjudul milik Rossa, Ku Menunggu. Tak lama kemudian, Rossa naik ke atas panggung menyambut lawan duetnya dengan mengenakan busana shocking pink yang semakin memberikan kesan romantis.setelah itu Rossa dan Afgan duet menyanyikan lagu Knock Me Out.
Tak cukup dengan satu lagu saja, Rossa dan Afgan pun melanjutkan aksi mereka dengan menyanyikan lagu legendaris milik Dewa 19 "Kangen". Alhasil penampilan keduanya semakin buat baper setiap mata yang melihat.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Rossa © KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya
Tak hanya lagu yang romantis, mereka membuat aksi panggung makin mencuri perhatian dengan berpegangan tangan, hingga saling menempelkan pipi. Tentu saja chemistry antara Rossa dan Afgan lewat penampilan duet mereka sukses membuat penonton terpana. Sukses buat baper suasana, hal ini dibuktikan dengan ketika para penonton ikut bernyanyi bersama dua pasangan duet yang digosipkan memiliki hubungan spesial ini.
Penampilan keduanya pun diakhiri dengan tepuk tangan meriah dari penonton. Selain itu tak hanya penampilan dari Afgan dan Rossa yang memeriahkan rangkaian acara HUT SCTV ke-29. Ada juga Agnez MO, NOAH, Iwan Fals, JKT48 dan masih banyak lagi yang lainnya yang pastinya tak kalah seru.
Advertisement
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/irf/jje)
Advertisement