Kronologi Fiersa Besari Soal Lagunya yang Dibawakan Tiara Idol

Penulis: canda dian permana

Diterbitkan:

Kronologi Fiersa Besari Soal Lagunya yang Dibawakan Tiara Idol
Fiersa Besari © KapanLagi.com/Daniel Kampua/Youtube: Indonesian Idol

Kapanlagi.com - Di acara malam Spekta Show Top 6 Indonesian Idol 2020, salah satu peserta bernama Tiara Idol membawakan lagu dari Fiersa Besari yang berjudul 'Waktu yang Salah'. Tiara yang membawakan lagu tersebut yang telah dilihat oleh para juri dan banyak penonton malah menimbulkan sebuah pertanyaan tentang perizinan lagu kepada sang pencipta lagu.

Diketahui Fiersa Besari yang mengunggah video Youtube Tiara di akun twitternya @FiersaBesari saat menyanyikan lagu pada acara Indonesia Idol. Ia tampak memuji suara Tiara yang merdu, hingga membuat pesan singkat "Bagus banget suaranya," beserta emoticon cinta dalam tweets-nya.

1. Buat Salah Satu Netizen Bertanya

Tak hanya itu saja, tweet yang diunggah Fiersa Besari membuat salah satu akun Twitter @barcelonabryan bertanya masalah izin Tiara saat membawakan lagu yang berjudul 'Waktu yang Salah' tersebut.

"Cuma penasaran: kalau mau dibawakan di acara kaya ginian, mereka izin dulu ga sih sebelum tampil?," kata @barcelonabryan.

Dengan pertanyaan yang disampaikan oleh salah satu akun twitter tersebut, Fiersa pun langsung menjawabnya secara jelas.

""Dari pihak Idol izin ke manajer saya. Waktu itu saya sempat diminta datang juga untuk memberi kejutan. Tapi, karena sedang ada kesibukan di Bandung, jadinya saya tolak baik-baik," kata Fiersa jawab pertanyaan Bryan.

"Eh ralat deng. Bukan izin. Tapi, meminta saya datang untuk memberi kejutan ketika salah satu kontestannya membawakan lagu saya. Lebih ke: pemberitahuan mungkin ya," ralatnya.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Mengungkit Masalah Izin dan Hak Cipta

Saling balas membalas, salah satu akun twitter @barcelonabryan ini juga mengungkit masalah izin, dan Fiersa pun juga memberika penjelasan tentang hak cipta.

"oh, I see. Ada proses kulonuwunnya lah ya. Penasaran aja, 'ku kira main bawain doang soalnya kan beberapa kali sempat ada musisi yang ngeluhin kok belum izin gitu kalau dibawain di TV," kata Bryan beropini.

"Kayaknya tergantung stasiun tv dan musisi yang dihadapi, Mas. Sepertinya, memang banyak juga tv yang merasa dengan mencantumkan nama pencipta, udah legal. Padahal copyrights lebih pelik dari itu. Saya belajar banyak setelah berurusan dengan sistem copyrights Youtube yang njelimet," timpal Fiersa menanggapi.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/CDP)

Rekomendasi
Trending