Kelis Didepak dari Label Rekamannya
Kapanlagi.com - Tanpa alasan yang jelas, bintang RnB Kelis tiba-tiba didepak dari label rekamannya sendiri. Pelantun MILKSHAKE itu baru satu kali merilis album bersama Jive Records pada 2006 lalu, dan baru-baru ini ia setuju untuk bekerjasama dengan Virgin dan Arista.
Manajernya, Jeff Rabhan, berkomentar, "Ini salah satu kasus dalam industri dunia rekaman yang pernah jatuh dan ia menemukan sebuah label yang tidak disetujuinya dan tanpa menjadi pemenang."
"Dia artis yang berbeda - sangat imajinatif dan gaya. Itu juga salah satu yang bisa Anda dapatkan atau tidak Anda dapatkan," tambah Rabhan.
Album Kelis yang dirilis pada 2003, Tasty, pernah dianugerahi penghargaan Emas, setelah menggebrak dengan single hitnya MILKSHAKE.
Advertisement
Namun, album terakhirnya, Kelis Was Here, tidak mampu mencetak hit di Amerika, walaupun terdapat beberapa bintang yang membantu pengerjaan album tersebut termasuk sang suami, Nas.
Menurut Soundscan, debut CD-nya sempat bertengger di sepuluh besar daftar tangga lagu Billboard, dan mencetak penjualan 150.000 kopi.
Saat ini Kelis berharap ia bisa merambah dunia akting, tapi Rabhan menambahkan, "Kami tidak mencari kesepakatan dengan label rekaman lain, tapi mungkin dengan non-tradisional saja."Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(bre/boo)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
