Kanker Bikin Sheryl Crow Terdorong Adopsi

Kapanlagi.com - Penyanyi country kondang Sheryl Crow terdorong untuk mengadopsi anak pertamanya setelah ia didiagnosa menderita kanker - pasalnya ia sangat terpukul dengan sakit ini hingga membuatnya memikirkan kembali kehidupannya.

Crow didiagnosa menderita kanker di tahun 2005, hanya beberapa minggu setelah berpisah dari tunangannya. Dan Crow bersikukuh kalau berita itu malah mendorongnya untuk memulai berkeluarga, walau ia tak memiliki pasangan dalam kehidupannya.

"Aku mulai proses adopsi setelah aku menyelesaikan perawatan. Wyatt (putranya) datang Mei tahun lalu. Aku dulu selalu merasa akan jadi ibu yang jahat, tapi aku sudah mempertahankan agar tak terjadi karena aku meyakini kalau Anda seharusnya mencari keluarga lengkap dengan ayah dan ibu. Saat hubunganku gagal sebelum aku didiagnosa kanker, aku bilang 'Baiklah aku akan memikir ulang ini'," ungkapnya. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(ctm/erl)

Rekomendasi
Trending