Iron Maiden Akan Invansi Jakarta dan Bali

Iron Maiden Akan Invansi Jakarta dan Bali Iron Maiden @myspace.com/ironmaiden

Kapanlagi.com - Mimpi para penggemar Iron Maiden di Indonesia untuk bisa melihat penampilan dedengkot metal asal Inggris ini tampaknya akan jadi kenyataan. Legenda hidup metal ini akan menyempatkan rangkaian tur mereka di Indonesia.

Isu santer Iron Maiden ke Indonesia sebenarnya sudah keluar awal tahun lalu. Bisa saja hal itu terjadi karena saat ini Indonesia sudah diperhitungkan dalam rangkaian tur band-band dari penjuru dunia. Namun banyak pula yang merasa pesimis dengan kepastian kedatangan band ini.

Atas prakarsa Original Production akhirnya band yang baru saja mengeluarkan album terbaru THE FINAL FRONTIER yang dirilis pertengahan Agustus bisa tampil di sini. Konser yang akan digelar Februari 2011 ini tak hanya digelar di satu tempat saja, melainkan dua tempat sekaligus yaitu Jakarta dan Bali. Kabar ini di peroleh dari twitter Original Production.

"Iron Maiden THE FINAL FRONTIER World Tour 2011 February live in concert Jakarta and Bali. Stay tuned for pre sale!!! Scream for me Indonesia," tulisnya.

Kedatangan band yang eksis selama 35 tahun ini dipastikan akan laku keras dan akan didatangi oleh penggemarnya dari penjuru Indonesia.

Saat ini masih belum ada kabar berapa harga tiket yang nantinya akan dijual. Kita tunggu saja kabar selanjutnya.   

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/faj)

Rekomendasi
Trending